MEGAPOLITAN

ASN Pemkot Depok Diminta Tingkatkan Produktivitas Kerja

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok, Mohammad Idris, mengingatkan kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemerintah Kota (Pemkot) Depok untuk terus meningkatkan produktivitas. Terutama, di bulan Ramadan, produktivitas harus tetap dijaga.

“Untuk itu, saya ingatkan pada semuanya tingkatkan produktivitas, walaupun hanya satu jam, tingkatkan karya-karya kita,” ujar Mohammad Idris, saat menjadi pembina apel pagi di Halaman Balai Kota, Senin (18/4/2022).

Berikutnya, Mohammad Idris mengingatkan terkait kedisiplinan. Termasuk, tidak menunda-nunda pekerjaan.

“Baru mulai bulan April, belum bulan Juni, RKPD 2023 juga belum disahkan itu namanya menunda-nunda waktu. Jangan hal tersebut terjadi pada diri kita, kita harus kerjakan selama kita mampu dan profesional, segerakan,” jelasnya.

Mohammad Idris juga meminta Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Depok, Supian Suri untuk mengomandoi pekerjaan-pekerjaan yang akan dikerjakan Pemkot Depok di tahun ini. Dengan memaksimalkan kinerja para asisten dan staf ahli yang ada.

“Pekerjaan-pekerjaan kita di tahun 2022 banyak sekali, saya harap ini dikomandani oleh pak Sekda. Pak Sekda mempunyai asisten, efektifkan asisten sesuai dengan bidangnya dan juga termasuk teman-teman staf ahli,” tandasnya.

Recent Posts

Dari Limbah Jadi Harapan, Rumah Tamadun Ubah Limbah Jadi Lapangan Kerja

MONITOR, Jakarta - Rumah Tamadun, UMKM binaan Rumah BUMN Pertamina Pekanbaru sekaligus pemenang Pertamina UMK…

2 jam yang lalu

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

8 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

9 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

9 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

15 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

17 jam yang lalu