UMKM

Erick Thohir Komitmen Bantu Pengusaha Bermodal Pas-pasan

MONITOR, Jakarta – Menteri BUMN Erick Thohir berkomitmen untuk meningkatkan meningkatkan penyertaan modal usaha lewat program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (Mekaar) bagi warga Garut, Jawa Barat hingga Rp 1 triliun.

“Saya barusan cek data terbaru sudah mencapai Rp815 miliar, berarti sudah naik lagi dari Rp700 miliar,” ujar Erick.

Erick menilai kehadiran program PNM Mekaar cukup efektif untuk menggerakkan ekonomi masyarakat, terutama yang memiliki modal pas-pasan.

“Program mekaar ini program nyata, pinjaman bagi ibu-ibu dengan nilai Rp 1-4 juta tanpa agunan, namun tingkat kemacetannya hanya 0,13 persen,” katanya.

Lebih lanjut, Erick berkata selama masa pandemi Covid-19 berlangsung, nasabah PNM Mekaar meningkat tajam menjadi 12,7 juta dari sebelumnya di angka 7, 1 juta nasabah.

“Program ini hadir secara riil agar masyarakat menjadi tidak miskin,” kata Erick.

Untuk itu, Erick terus berupaya meningkatkan penyertaan modal program PNM Mekaar, hingga 20 juta nasabah pada 2024 mendatang. “Memang tidak mudah tapi kita akan lakukan,” kata dia.

Khusus Garut, penyertaan modal pemerintah melalui program PNM Mekaar terus bertumbuh setiap tahunnya. “Saat di Bandung kita janjikan Rp1 triliun, Insya Allah tercapai,” ujarnya.

Seperti diketahui selain modal yang diberikan, PNM Mekaar dikuatkan dengan aktivitas pendampingan usaha dan dilakukan secara berkelompok.

PNM menerapkan sistem kelompok tanggung renteng yang diharapkan dapat menjembatani kesenjangan akses pembiayaan, sehingga para nasabah mampu mengembangkan usaha untuk meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Recent Posts

Distribusi Sapi Kurban dari NTB Diatur Ulang, Pasokan Dipastikan Aman

MONITOR, Lombok - Pemerintah mengatur ulang jalur distribusi pengiriman sapi dari Nusa Tenggara Barat ke…

21 menit yang lalu

Ramai Aksi Premanisme Debt Collector, DPR Minta Negara Tegas Tak Boleh Ada Pembiaran Intimidasi ke Rakyat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Martin Daniel Tumbelaka mengecam insiden pengeroyokan terhadap…

32 menit yang lalu

Optimalkan Standardisasi, Kemenperin Tingkatkan Layanan Jasa Industri

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) berkomitmen terus meningkatkan pelayanan yang berkualitas, optimal dan prima…

1 jam yang lalu

DPR Nilai Aksi Ormas Minta Jatah Ganggu Iklim Industri dan Pariwisata, Harus Segera Ditertibkan!

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua Komisi VII DPR, Evita Nursanty menyoroti banyaknya kasus meresahkan yang…

2 jam yang lalu

Komisi IX DPR Minta Program MBG Dievaluasi Usai Siswa Keracunan, Ini Alarm Keras!

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IX DPR Nurhadi menyampaikan keprihatinan atas peristiwa yang menimpa puluhan…

2 jam yang lalu

Rumah Susu Sentul Diapresiasi, Kepala BGN Serukan Ada Susu di Menu MBG

MONITOR, Bogor - Upaya membangun kedaulatan pangan nasional kini mendapatkan dukungan dari industri persusuan berbasis…

3 jam yang lalu