MEGAPOLITAN

Tekan Kriminalitas di Depok, Brimob Kelapa Dua Turunkan Tim Patroli Dialogis

MONITOR, Depok – Korps Brimob Kelapa Dua bersinergi membantu Kepolisian Resort Metro (Polrestro) Depok untuk menekan angka kriminalitas di Kota Depok. Salah satu cara, dengan menurunkan tim patroli dialogis.

Hal tersebut disampaikan Kepala Polisi Wanita (Kapolwan) Korps Brimob Mako Kelapa Dua, Kompol Ina.R saat melakukan kunjungan ke kantor PWI Depok, Selasa (22/3/2022).

“Salah satu upaya yang dilakukan oleh Korps Brimob Polri untuk menekan angka kriminalistas (di kota Depok) adalah dengan patroli dialogis,” katanya kepada wartawan.

Ina menjelaskan, jika sebelumnya, patroli dialogis Korps Brimob Kelapa Dua hanya dilakukan oleh polisi laki-laki atau Polki, kini juga dilakukan oleh polisi wanita atau Polwan.

“Harapannya, patroli dialogis yang dilakukan (Polwan Brimob) ini dapat langsung menyentuh masyarakat. Dengan kehadiran kami ini, diharapkan angka kriminalitas dapat menurun,” ujarnya.

Disebutkan Ina, dalam melaksanakan patroli dialogis, pihaknya selalu berkoordinasi dengan aparat kewilayahan, termasuk dengan Polres dan Polsek. Sehingga apa yang diharapkan dapat tercapai.

“Kami tidak sendiri, namun kami tetap bersinergi. Karena untuk menekan angka kriminalitas dibutuhkan kerjasa semua pihak, sehingga apa yang diharapkan dapat tercapai,” pungkasnya.

Recent Posts

Kemenperin Pamerkan Capaian Program Unggulan Satu Tahun Pemerintahan Prabowo–Gibran

MONITOR, Jakarta - Memasuki satu tahun pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming…

1 menit yang lalu

Mahasiswa UIN Cirebon Jelaskan Masalah Wanita Karier Tunda Pernikahan

MONITOR, Jakarta - Belakangan ada fenomena sejumlah wanita karier yang memilih untuk menunda pernikahan. Fenomena…

1 jam yang lalu

Menteri Maman Dukung Pengembangan Ekonomi Syariah dalam Ekosistem UMKM

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan dukungan penuh…

3 jam yang lalu

Panglima TNI Ajak Prajurit dan PNS TNI Jalani Pola Hidup Sehat

MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto melaksanakan olahraga bersama prajurit dan Pegawai…

4 jam yang lalu

ITB Ahmad Dahlan-UIN Salatiga Perkuat Kerja Sama Riset dan Kemanusiaan

MONITOR, Jakarta - Institut Teknologi dan Bisnis Ahmad Dahlan (ITB AD) Jakarta menjalin kerja sama…

13 jam yang lalu

Kementerian UMKM Percepat Penyaluran KUR 2025 untuk Perkuat Daya Saing UMKM

MONITOR, Bali - Kementerian Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) terus memperkuat upaya percepatan penyaluran…

13 jam yang lalu