POLITIK

Erick Thohir Siap Jalankan Amanah Relawan untuk Maju sebagai Capres

MONITOR, Jakarta – Komunitas pengemudi ojek online dan pangkalan yang tergabung dalam Jack Etho mendeklarasikan dukungan kepada Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir agar maju dalam kontestasi Pilpres 2024.

Erick menegaskan siap menjalankan amanat tersebut, serta mengaku tak mau besar kepala dan arogan.

“Amanat yang diberikan insya Allah akan saya jaga. Dijaga bukan berarti kita riya atau arogan. Tetapi, lebih kepada ketika menjalankan kehidupan yang tidak mudah, kita harus saling tolong menolong,” kata Erick di Tangerang Selatan seperti disampaikan dalam keterangannya.

Lebih lanjut, Erick mengatakan dirinya memiliki banyak kekuarangan. Namun, ia mengatakan siap mewakafkan dirinya untuk negara.

“Saya tentu pastikan, dengan segala kekurangan yang ada, saya wakafkan diri saya untuk perbaikan kita semua,” lanjut Erick.

Di sisi lain, Erick mengatakan juga berkomitmen membantu meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui pelatihan-pelatihan UMKM.

Erick juga menyampaikan demikian saat bertemu untuk menyerap aspirasi ojek online dan pangkalan selama pandemi yang pemasukannya menurun. Selain itu, ada juga aspirasi dari kaum perempuan yang tergabung dalam Emak Etho.

“Tadi dari Jack Etho bicara soal cicilan. Kita sekarang mendorong peningkatan kualitas penghidupan UMKM agar kita naik kelas. Kita harus manfaatkan untuk pemerataan ekonomi, sehingga kesejahteraan bisa dirasakan bangsa Indonesia,” jelas Erick.

Di sisi lain, Erick juga menyematkan kepengurusan Jack Etho dengan memberikan helm kepada para pengurus. Jack Etho merupakan masyarakat yang berprofesi ojek dengan anggota berasal dari kawasan Jabodetabek.

Erick Thohir digadang-gadang bakal maju Pilpres 2024 meski belum memiliki kendaraan partai politik. Nama Erick juga masuk dalam bursa capres dan cawapres versi lembaga survei.

Gerakan sejumlah relawan pendukungnya sudah deklarasi mendukungnya. Para relawan itu terus mempromosikan Erick di berbagai daerah.

Recent Posts

Skema Baru Haji 2026, Petugas yang Sudah Berhaji Langsung Ditempatkan di Mina

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah menyiapkan skema baru dalam pelaksanaan ibadah haji 1447…

23 menit yang lalu

Investasi KI Tembus Rp6.744 Triliun, Kemenperin dan HKI Perkuat Sinergi

MONITOR, Jakarta - Sejak awal pembangunan industri nasional, kawasan industri telah memainkan peran penting dalam…

2 jam yang lalu

JTT Tegaskan Komitmen Layanan Optimal Lewat Pemeliharaan Jalan Tol Trans Jawa Berkelanjutan

MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) terus menegaskan komitmennya dalam menghadirkan layanan jalan…

3 jam yang lalu

Waspada Penipuan! Kemenag Tegaskan Info Rekrutmen CPNS dan PPPK Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) meminta masyarakat berhati-hati terhadap beredarnya informasi palsu atau hoaks…

5 jam yang lalu

Tingkatkan Layanan, Ditjen Bimas Islam Gelar Engaging Communication 2026

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama memberikan penguatan jajarannya…

8 jam yang lalu

Kritik BNPP Seperti EO, DPR Desak Penguatan Pengelolaan Kawasan Perbatasan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Deddy Yevri Hanteru Sitorus menyampaikan kritik tajam…

12 jam yang lalu