MEGAPOLITAN

Pemkot Depok Manfaatkan Lahan Tidur 9,7 Hektare Milik Kementan

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKP3) akan memanfaatkan lahan tidur milik Kementerian Pertanian (Kementan) Republik Indonesia (RI). Lahan tersebut berada di Kelurahan Cipayung Jaya, Kecamatan Cipayung.

“Ini merupakan tindak lanjut dari rencana kami di bulan Oktober 2021. Di mana kami berkunjung ke Biro Keuangan dan Perlengkapan Kementerian Pertanian RI untuk membahas kerja sama lahan milik Kementerian Pertanian, yang berada di Kelurahan Cipayung,” ujar Kepala DKP3 Widyati Riyandani, di lokasi lahan milik Kementerian Pertanian, Cipayung Jaya, Senin (31/01/22).

Dikatakannya, lahan seluas 9,7 hektare tersebut rencananya dimanfaatkan untuk sumber pendapatan di sektor pertanian. Pihaknya juga akan melakukan riset di lahan tersebut guna memastikan tingkat produktivitasnya.

“Ke depan, kami akan coba kaji dan evaluasi jika ada masyarakat atau komunitas maupun kelompok tani yang memanfaatkan lahan tani. Untuk jenis tanaman dan konsep belum kami pastikan. Sekarang baru lihat lokasi, yang jelas di sini ketersediaan air sulit. Mungkin nanti bisa berupa palawija dan sayuran dataran rendah,” ungkapnya.

Senada dengan itu, Camat Cipayung Hasan Nurdin menyambut baik, adanya rencana penggunaan lahan milik Kementerian Pertanian. Menurutnya, hal ini sangat baik untuk mendongkrak pendapatan masyarakat di sektor pertanian.

“Terima kasih kepada DKP3 terkait rencana penggunaan lahan ini, yang nantinya diperuntukan bagi warga khususnya Cipayung. Mudah-mudahan dengan lahan yang datar ini, bisa menciptakan pertanian modern,” tutupnya.

Recent Posts

Wamenag Pastikan Santri Mendapat Akses Program MBG Tanpa Terkecuali

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama Romo Muhammad Syafi’i memastikan komitmen Kementerian Agama agar seluruh…

1 jam yang lalu

Menuju Indonesia Emas 2045, Prof Rokhmin: Pers Harus Berani Kawal Isu Strategis

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof. Rokhmin Dahuri mengungkapkan bahwa demokrasi tak…

3 jam yang lalu

TNI Kolaborasi Tangkap Dua Kapal Pembawa Pasir Timah Ilegal

MONITOR, Jakarta - TNI kembali menunjukkan kemampuan operasi bersama yang solid, profesional, dan terintegrasi melalui…

6 jam yang lalu

Jasa Marga Gelar Temu Pelanggan di Kota Medan Wujudkan Komitmen Melayani Sepenuh Hati bagi Pengguna Jalan Tol

MONITOR, Medan - Dalam rangka mewujudkan pelayanan sepenuh hati bagi pengguna Jalan Tol Belawan-Medan-Tanjung Morawa…

13 jam yang lalu

Gandeng PTKIN, Kemenag Terus Matangkan Pembentukan Direktorat Jenderal Pesantren

MONITOR, Tulungagung - Upaya Kementerian Agama dalam memperkuat tata kelola pendidikan pesantren memasuki tahap strategis…

17 jam yang lalu

UU KUHAP Baru Atur Pengamatan Hakim Bisa Jadi Alat Bukti, DPR Tekankan Soal Akuntabilitas

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Gilang Dhielafararez menegaskan bahwa penambahan aturan 'pengamatan…

17 jam yang lalu