MEGAPOLITAN

Struktur Kepengurusan DPD KNPI Depok Bakal Segera Terbentuk

MONITOR, Depok – Setelah sukses menggelar Musyawarah Daerah (Musda) di Gedung Pemuda Jalan Merdeka Raya, Kecamatan Sukmajaya, Rabu (05/01/2022), DPD KNPI Kota Depok siap menyusun struktur kepengurusan. Hal tersebut disampaikan Ketua DPD KNPI Kota Depok terpilih Army Mulyanto.

“Musda Pemuda DPD KNPI Kota Depok telah tuntas sampai pleno IV dengan sudah terbentuknya tim formatur dari unsur ketua terpilih, ketua demisioner, perwakilan MPI, perwakilan DPD KNPI Jawa Barat, unsur KNPI kecamatan yakni PK KNPI Cilodong, unsur perwakilan OKP sebanyak 2 orang dari GPN dan GP Ansor,” ujar Army Mulyanto.

Army menjelaskan, pembentukan tim formatur tersebut sebagai amanat AD ART organisasi yang harus segera dilaksanakan dengan transparan.

“Rencananya dalam waktu dekat ini unsur gabungan akan segera menggelar pertemuan,” ungkapnya.

Army Mulyanto yang terpilih secara aklamasi sebagai Ketua DPD KNPI Kota Depok ini menegaskan pentingnya struktur kepengurusan cepat dibentuk agar roda organisasi segera berjalan.

“Kita sudah susun agendanya, sudah ada tim formaturnya. Insya Allah dalam waktu dekat ini akan kita siapkan,” kata Army.

Terakhir Army mengatakan bahwa saat ini pemuda Kota Depok bersatu, menjadi kekuatan dalam pembangunan Depok. “Sekarang kita wujudkan energi of harmony untuk pemuda Kota Depok,” ungkapnya.

Recent Posts

Tiga Terobosan Perdana Haji 2025, Terbuka, Efisiensi Hingga Kompetitif

MONITOR, Jakarta - Penyelenggaraan ibadah haji tahun 2025 mencatat sejarah baru dengan hadirnya tiga kebijakan…

9 jam yang lalu

Menuju Indonesia Emas 2045, Prof Rokhmin: Pelajar NU Harus Jadi Garda Terdepan Inovasi

MONITOR, Jakarta - Aula PCNU Kabupaten Cirebon penuh sesak oleh semangat muda, ratusan pelajar Nahdlatul…

16 jam yang lalu

Kementerian PU Pastikan Progres Pembangunan Sekolah Rakyat Sesuai Target

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) memastikan progres pembangunan dan renovasi fasilitas Sekolah Rakyat…

17 jam yang lalu

DPR: Tidak Pernah Ada Kejelasan Siapa Saja 113 Orang Penulis Ulang Sejarah Indonesia

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana mendorong adanya transparansi dalam penulisan…

18 jam yang lalu

Pangkas Impor, Kemenperin dan YPTI Produksi Komponen Welcab Alphard

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus memacu pertumbuhan dan daya saing industri otomotif nasional melalui…

21 jam yang lalu

Kemenag Salurkan Bantuan 310 Miliar Lebih kepada Yatim dan Penyandang Disabilitas di Indonesia

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag), Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS), dan Lembaga Amil Zakat…

23 jam yang lalu