MEGAPOLITAN

Gelar Musda ke VIII, Ormas MKGR Jakarta Optimis 2024 Raih Lima Kursi di DPRD DKI

MONITOR, Jakarta – Ormas Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) DKI Jakarta menggelar kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) ke VIIi dan Pelantikan Pengurus DPD Ormas MKGR DKI Jakarta yang berlangsung di Gedung DPD Golkar DKI Jakarta, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (26/12/2021).

Ketua DPD MKGR DKI Jakarta, Basri Baco, mengatakan kegiatan ini sekaligus konsolidasi sekaligus penguatan kader.
Adapun tema yang diangkat dalam Musda kali ini adalah “Dengan Semangat Panca Moral Kita Raih Kemenangan 2024”.

“Insyaallah target kita minimal lima kursi di DPRD DKI Jakarta dari MKGR,” kata Baco saat memberikan sambutannya.

Ketua Fraksi Golkar DPRD DKI Jakarta itu juga menyatakan, Ormas MKGR terus berkomitmen membantu setiap program Pemprov DKI Jakarta.

MKGR selalu bersama dengan pemerintah dan selalu membantu DKI Jakarta dalam kegiatan pelayanan dan pembangunan.

“Mudah-mudahan acaranya berlangsung lancar dan Insyaallah nanti malam kita pelantikan dan akan hadir langsung ketua umum ormas MKGR dan akan hadir juga Gubernur DKI Jakarta nanti malam di gedung ini,” tandasnya.

Sementara itu Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria yang membuka acara Musda MKGR DKI, mengatakan, Ormas MKGR menjadi bagian penting bersama-sama dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk membangun kota Jakarta agar maju kotanya bahagia warganya.

Mantan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) itu berharap, kegiatan Musda MKGR ini dapat berlangsung dengan baik dan hikmat.

“Omas MKGR DKI Jakarta terus bersama Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membangun kota Jakarta yang kita cintai,” tutupnya.

Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Harian DPD Golkar DKI Jakarta, Judistira Hermawan dan anggota DPR RI Fraksi Golkar, Christina Aryani.

Recent Posts

DPR Desak KPK Usut Tuntas Skandal Korupsi Kuota Haji 2024

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI, Maman Imanul Haq, merespons tegas penetapan mantan…

2 jam yang lalu

Jelang Ramadan, Kemenag Percepat Pemulihan Layanan Keagamaan di Aceh

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama mengawal pemulihan layanan…

4 jam yang lalu

Menteri UMKM: Sinergi Lintas Sektor Jadi Kunci Sehatnya Ekosistem Digital

MONITOR, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan pentingnya kolaborasi…

5 jam yang lalu

Defisit APBN 2025 Capai 2,92 Persen, Puan: Pelaksanaan 2026 Harus Lebih Disiplin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan DPR akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap…

7 jam yang lalu

Menag Usul Tambah Kuota Beasiswa Kemenag di Rapat Dewan Penyantun LPDP

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama menyampaikan tiga usulan dalam Rapat Dewan Penyantun Lembaga Pengelola Dana…

9 jam yang lalu

Nyaris Sempurna, Layanan Kementerian Pertanian Kembali Dipuji KemenPAN RB

MONITOR, Jakarta - Kementerian Pertanian kembali menorehkan capaian positif dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Dalam Penilaian…

10 jam yang lalu