MEGAPOLITAN

Satgas Covid-19 Depok Masih Dalami Peningkatan Kasus Baru

MONITOR, Depok – Juru bicara (Jubir) Satgas Penanganan Covid-19 Kota Depok Dadang Wihana mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan peningkatan kasus dalam beberapa hari terakhir terjadi pada mayoritas warga yang belum divaksinasi.

Hingga saat ini, Satgas Covid-19 Kota Depok masih terus melakukan pemetaan terhadap sejumlah kasus baru yang terjadi sejak 3 hingga 7 November 2021.

“Kami masih melakukan pemetaan terhadap kasus baru (yang terjadi beberapa hari terakhir) ini, (dialami warga yang belum divaksinasi atau yang sudah),” kata Dadang kepada MONITOR, Senin (08/11).

Kendati demikan Dadang mengatakan, pihaknya masih terus berupaya mengendalikan pandemi Covid-19 di Kota Depok. Seiring dengan melakukan 3T (Tracing, Testing dan Treatment), dan terus mensosialisasikan terkait protokel kesehatan.

Disebutkan Dadang, kasus Covid-19 di Kota Depok dalam beberapa hari terakhir masih mengalami fluktuatif, meski sempat terjadi peningkatan sebanyak 143 kasus baru dalam 5 hari terakhir.

Buktinya, lanjut Dadang, pada Senin (08/11/2021) sore, jumlah positif Covid-19 di Kota Depok kembali mengalami penurunan, yakni sebanyak 11 kasus, sehingga total kasus aktif di Depok tersisa 175.

“Untuk penambahan kasus di Kota Depok, jumlahnya masih fluktuatif. Alhamdulillah, hari ini jumlah positif aktif di Kota Depok kembali menurun, sebanyak 11,” ungkapnya.

Recent Posts

Kunjungi NTB, Menhaj: Loyalitas Kita Hanya untuk Negara dan Jemaah

MONITOR, NTB - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, melakukan kunjungan supervisi…

1 menit yang lalu

Isra Mi’raj Momentum Memperkuat Iman dan Amal Sosial

MONITOR - Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 Hijriah menjadi ruang refleksi penting bagi…

25 menit yang lalu

Menteri Imipas: Kedaulatan Pangan Harus Dibarengi Masyarakat Sehat

MONITOR, Jakarta - Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Agus Andrianto, memimpin langsung pelaksanaan layanan pemeriksaan…

2 jam yang lalu

Dorong Revolusi Digital, PMB PTKIN 2026 Bekali Guru BK Teknologi AI

MONITOR, Tulungagung - Era baru dunia pendidikan Islam di Indonesia resmi dimulai. Kementerian Agama (Kemenag)…

3 jam yang lalu

Podcast KPU Kab Cirebon, Prof Rokhmin: Kebijakan Publik Harus Dilandasi Integritas Pemimpin

MONITOR - Kebijakan publik, termasuk di sektor pangan, harus dilandasi oleh integritas dan akhlak kepemimpinan.…

4 jam yang lalu

Pasha Ungu Apresiasi Langkah Kemenag Perkuat Ekoteologi Jaga Alam

MONITOR, Jakarta - Ekoteologi yang dikampanyekan Kementerian Agama sebagai upaya membangkitkan semangat keagamaan dalam menjaga…

6 jam yang lalu