JAWA TIMUR

Khofifah Minta Warga Jatim Siaga Hadapi Fenomena La Nina

MONITOR, Malang – Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa terus memantau proses evakuasi dalam penanganan bencana alam banjir bandang di Kota Batu, Jawa Timur.

Dalam lawatannya, Khofifah mengungkapkan keberadaan dapur umum lapangan sudah dioperasikan sejak Kamis (4/11/2021) malam. Dapur itu berfungsi melayani para pengungsi serta tim relawan.

“Untuk tempat pengsian sebagian besar mereka memilih di rumah keluarga dan rumah RW. Saat ini sedang dimaksimalkan pembersihan sampah melalui eskavator dan dump truck agar lebih cepat,” kata Khofifah Indar Parawansa.

Mantan Menteri Sosial ini meminta kepada seluruh masyarakat Jawa Timur untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesiap-siagaan terhadap fenomena La Nina, yang diprakirakan mencapai puncaknya di penghujung tahun 2021.

Dimana, BMKG juga telah mewanti-wanti terhadap potensi bencana hidrometeorologi (banjir, banjir bandang, tanah longsor, angin kencang, dsb) akibat meningkatnya curah hujan yang diprediksi mencapai 20-70 persen.

“Ayo, bersihkan saluran-saluran air di lingkungan rumah masing-masing, pangkas pohon yang rawan tumbang/ roboh, pastikan selokan tidak mampet, dan stop buang sampah ke sungai apapun itu jenisnya,” ajak Khofifah.

Recent Posts

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

2 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

4 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

6 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

7 jam yang lalu

Kesejahteraan Meningkat, Mentan Amran: Petani Bahagia, Harga Kelapa Naik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…

7 jam yang lalu

Mulai 19 April 2025, Tol Binjai-Langsa Seksi Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Ditetapkan Tarif

MONITOR, Sumut - PT Hutama Karya (Persero) atau Hutama Karya akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

7 jam yang lalu