MONITOR, Depok – Warga di Perumahan Sawangan Permai, Kota Depok, Sabtu (23/10/2021) siang dibuat heboh, saat satu unit mobil Nissan X-Trail mendadak terbakar.
Kepala Bidang (Kabid) Penanggulangan Bencana Damkar Depok, Denny Romulo Hutauruk membenarkan peristiwa tersebut. Menurutnya, kejadian naas tersebut terjadi sekira pukul 10.00 WIB.
“Kejadiannya sekitar jam 10.00-an. Begitu terima laporan, personel dari UPT (Damkar) Bojongsari langsung berangkat ke lokasi, api langsung dipadamkan,” katanya saat dikonfirmasi MONITOR.
Denny menjelaskan, kebakaran mobil yang sempat menjadi tontonan warga sekitar tersebut, dapat dipadamkan setelah 20 menit petugas berjibaku.
“Nggak lama, kurang lebih sekitar 20 menit apinya padam. Penyebabnya (kebaran) diduga korsleting (masalah pada kelistrikan mobil tersebut).”
“Tidak ada korban jiwa. Informasi dilapangan, untuk penumpangnya ada empat orang, semuanya selamat,” tuntasnya.
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDI Perjuangan (PDIP) Puan Maharani menyalurkan…
MONITOR, Jakarta - Ditjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kemenag membuka pendaftaran seleksi Petugas Penyelenggara…
MONITOR, Purwakarta - Dalam rangka menyambut libur Natal 2024 dan Tahun Baru 2025, PT Jasa…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) berkomitmen untuk terus berkontribusi dalam pencegahan judi online (judol).…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan mendukung penuh program pemenuhan gizi bagi para pelajar…
MONITOR, Jakarta - Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 tinggal menghitung hari yang digelar secara serentak…