MEGAPOLITAN

Gelar Layanan Kesehatan Gratis, Pertiwi Nusantara dan Bapera Banjir Pujian

MONITOR, Depok – Ormas DPP Pertiwi Nusantara dan DPP Barisan Pemuda Nusantara (Bapera) menggelar acara pengobatan gratis di Rumah Sakit (RS) Citra Arafiq Depok. Tak hanya memberikan pelayanan kesehatan gratis, dua ormas ini pun membagi-bagikan bingkisan sembako, Sabtu (17/9).

Ketua DPD Pertiwi Nusantara, Rany Fahd Arafiq, mengatakan, kegiatan pelayanan kesehatan gratis di RS Citra Arafiq Depok, merupakan kegiatan sosial yang digelar secara berkesinambungan.

“Sebelumnya juga kita menggelar kegiatan sosial di Jakarta. Untuk hari ini kita di Depok. Dan untuk kegiatan sosial di Depok ini kita kerja bareng Bidang Kesehatan DPP Bapera,” ujar Rany kepada MONITOR.

Adapun bentuk pelayanan kesehatan gratis tersebut, dikatakan Rani, diantaranya melakukan cek pemeriksaan kesehatan dan masyarakat yang membutuhkan pewaratan langsung untuk dirujuk ke ruang IGD.

“Pasien yang telah dilakukan pemeriksaan juga diberikan paket sembako gratis,”ungkapnya.

Masyarakat Depok sendiri, terlihat sangat antusias dengan adanya kegiatan pelayanan kesehatan gratis tersebut. “Kami cukup terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan gratis seperti ini,”ujar Sahrul, salah seorang warga Depok yang mendapat pelayanan kesehatan gratis.

Menurutnya, masyarakat kota Depok sangat berterima kasih dengan kehadiran kegiatan dari DPP Pertiwi bersama DPP Bapera karena sangat membantu meringankan pemulihan kesehatan masyarakat.

“Tentunya kami sangat berterima kasih, apalagi
selain mendapat pelayanan kesehatan gratis, kami juga diberi oleh-oleh berupa bingkisan sembako,”pungkasnya.

Recent Posts

INTANI – IMP168 Kerjasama gandeng Forum Bumdes untuk Swasembada Pangan Berkelanjutan

MONITOR, Yogyakarta - Perkumpulan Insan Tani dan Nelayan (INTANI) menjalin kerjasama (MoU) dengan PT Indoraya…

5 jam yang lalu

Hutama Karya Siap Serap SDM Unggul Melalui Program Rekrutmen Bersama BUMN 2025

MONITOR, Jakarta - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) membuka pintu bagi generasi muda untuk…

7 jam yang lalu

Dirjen PHU Ingatkan Petugas Haji Agar Hilangkan Ego Sektoral saat Bertugas

MONITOR, Jakarta - Dirjen Penyelenggaraan Haji dan Umrah (2014-2017) Abdul Djamil mengingatkan seluruh petugas haji…

9 jam yang lalu

Kemenperin Bersama Industri TPT Menghadapi Tantangan Global

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian terus berupaya membangkitkan kembali kinerja industri tekstil dan produk tekstil…

14 jam yang lalu

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

17 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

19 jam yang lalu