KEUANGAN

Sri Mulyani Minta Ditjen Pajak Aktif Ciptakan Inovasi

MONITOR, Jakarta – Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menyatakan saat ini Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) telah menjadi tulang punggung aktivitas masyarakat akibat adanya pembatasan pergerakan secara fisik, baik aktivitas sosial maupun ekonomi.

Untuk itu, ia pun mengingatkan bahwa APBN pun harus ikut serta beradaptasi dengan teknologi saat ini.

“APBN yang bekerja untuk masyarakat juga harus beradaptasi. Penerimaan negara pun harus mampu mengikuti perkembangan TIK,” kata Sri Mulyani, Kamis (19/8/2021).

Ia pun mengingatkan jajarannya di Direktorat Jenderal Pajak (DJP) sebagai institusi yang bertanggung jawab akan penerimaan negara, tidak boleh lengah dan harus dapat meningkatkan peformanya melalui berbagai inovasi.

“Dengan tantangan sekaligus peluang yang dihadapi DJP saat ini, dimana kegiatan ekonomi sudah bergeser ke dunia digital dan transaksi ekonomi menjadi tanpa batas, maka data-data yang dihasilkan dari transaksi ekonomi digital memiliki banyak manfaat jika bisa dianalisa dengan baik,” terang Sri Mulyani.

Sri Mulyani menekankan DJP harus memiliki keahlian, kebijakan, dan juga kemampuan untuk melihat potensi pajak yang legitimate. Penggalian potensi tetap dilakukan, namun pada saat yang sama harus dapat menjaga kerahasiaan agar dapat meningkatkan kepercayaan publik kepada DJP.

Dari data tersebut, ia berharap DJP harus mampu memberikan pelayanan pajak yang lebih baik, memungut pajak secara adil dan efisien untuk membangun ekonomi Indonesia.

Recent Posts

Kementerian Haji Tutup Pelunasan Tahap III, Kuota Haji Khusus Ludes

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah resmi menutup pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih)…

10 menit yang lalu

Prabowo Resmikan 166 Sekolah Rakyat untuk Masyarakat Marjinal

MONITOR, Jakarta - Presiden Prabowo Subianto meresmikan Program Sekolah Rakyat (SR) di Banjarbaru, Kalimantan Selatan.…

2 jam yang lalu

DPR Desak KPK Usut Tuntas Skandal Korupsi Kuota Haji 2024

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi VIII DPR RI, Maman Imanul Haq, merespons tegas penetapan mantan…

9 jam yang lalu

Jelang Ramadan, Kemenag Percepat Pemulihan Layanan Keagamaan di Aceh

MONITOR, Jakarta - Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Bimas Islam) Kementerian Agama mengawal pemulihan layanan…

11 jam yang lalu

Menteri UMKM: Sinergi Lintas Sektor Jadi Kunci Sehatnya Ekosistem Digital

MONITOR, Jakarta – Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menegaskan pentingnya kolaborasi…

12 jam yang lalu

Defisit APBN 2025 Capai 2,92 Persen, Puan: Pelaksanaan 2026 Harus Lebih Disiplin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menegaskan DPR akan melakukan evaluasi menyeluruh terhadap…

15 jam yang lalu