POLITIK

Ekonomi Tumbuh Positif, Misbakhun Puji Kepemimpinan Jokowi

MONITOR, Jakarta – Anggota Komisi XI DPR RI Mukhamad Misbakhun menyatakan pertumbuhan ekonomi sebesar 7,07 persen pada kuartal II tahun 2021 merupakan sinyal awal yang menandakan Indonesia mulai keluar dari fase pertumbuhan negatif.

Menilik data BPS, capaian itu menjadi titik balik bagi Indonesia keluar dari resesi ekonomi setelah kontraksi 4 kali berturut-turut sejak kuartal II-2020.

“Pertumbuhan ekonomi positif ini merupakan sinyal awal, baik bagi pasar dan masyarakat secara luas bahwa ada upaya perbaikan agar untuk mengatasi ketidakpastian yang berkesinambungan,” ujar Misbakhun dalam keterangan tertulisnya, Senin (9/8/2021).

Atas capaian ini, Politikus Golkar ini menilai langkah pemerintah dibawah kepemimpinan Presiden Jokowi dan dibawah Koordinasi Ketua KPC PEN yang juga Menko Perekonomian Airlangga Hartarto harus diapresiasi.

“Harus diapresiasi karena mampu mendorong pertumbuhan ekonomi lewat arah kebijakan yang sudah benar dan mulai fase keluar dari zona pertumbuhan negatif,” imbuhnya.

Menurut Misbakhun, pertumbuhan ekonomi ini utamanya didukung oleh harga komoditas yang membaik dan mitra dagang tradisional Indonesia saat ini juga mengalami pertumbuhan yang terus meningkat.

Recent Posts

Seleksi CPNS Kemenkumham, Panitia Sedia Layanan Pelaporan Kecurangan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) tengah melaksanakan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil…

2 menit yang lalu

Kementerian PU Bangun Saluran Irigasi Semantok Kiri

MONITOR, Nganjuk - Setelah mengunjungi Daerah Irigasi Siman di pagi hari, Menteri Pekerjaan Umum (PU)…

5 jam yang lalu

Timnas Futsal Putri Raih Posisi Ketiga di Ajang Bergengsi Kawasan Asia Tenggara

MONITOR, Jakarta - Timnas Futsal Putri Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang atas Myanmar dengan skor…

5 jam yang lalu

Kemendes Pastikan Info Rekrutmen PLD 2024-2025 di Medsos Hoaks

MONITOR, Jakarta - Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal memastikan berita dibukanya lowongan kerja Pendamping…

5 jam yang lalu

Adies Kadir Sebut Pimpinan KPK Terpilih Berdasarkan Pengalaman Penegakan Hukum

MONITOR, Jakarta - Wakil Ketua DPR RI Adies Kadir menyambut terpilihnya calon pimpinan KPK dan…

6 jam yang lalu

Kesamaan Pesan Puan dan Prabowo di Forum G20 Jadi Orkestrasi Komitmen RI Perangi Kelaparan

MONITOR, Jakarta - Isu kemiskinan dan kelaparan menjadi isu yang sama-sama diserukan oleh Ketua DPR…

6 jam yang lalu