MONITOR, Jakarta – Pemerintah Provinsi DKI Jakarta telah resmi melepas Relawan Tenaga Kesehatan di Rumah Sakit Ekstensi Covid-19 Asrama Haji Pondok Gede yang berasal dari RS Vertikal Kementerian Kesehatan RI, Kamis (5/8/2021) kemarin. Diketahui, masa tugas para relawan tersebut sudah berakhir.
Dalam pelepasan itu, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengucapkan terima kasih sekaligus apresiasi atas kontribusi yang diberikan para relawan dalam membantu penanganan Covid-19 di Jakarta.
“Atas nama Pemprov DKI Jakarta dan segenap warga kota Jakarta, izinkan saya menyampaikan terima kasih dan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh Relawan Tenaga Kesehatan yang telah selesai melaksanakan tugasnya sebagai tenaga kesehatan di Rumah Sakit Ekstensi Asrama Haji Pondok Gede dengan baik,” ucap Anies Baswedan di hadapan para relawan.
“Ibu Bapak telah bertugas dengan tulus dalam menjalankan tugas mulia ini, di garis depan yang menangani pasien Covid-19,” sambungnya.
Dikatakan Anies, relawan kesehatan adalah peran yang penuh risiko baik bagi diri dan keluarga mereka. Di mata Anies, mereka memiliki hati mulia untuk menjalankan tugas yang berat ini.
“Kami semua bangga kepada Ibu/Bapak atas dedikasi, loyalitas dan pengabdian tulus tanpa pamrih. Kini, tugas yang Ibu/Bapak emban sudah diselesaikan dengan baik. Semoga apa yang telah dilakukan selama ini menjadi catatan amal kebaikan Ibu/Bapak,” imbuh Anies.
MONITOR, Bekasi - PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT) menggelar kegiatan Doa Bersama dan Santunan Anak…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) meyakinkan otoritas Amerika Serikat terkait mutu dan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi II DPR RI Ahmad Irawan menyoroti kasus penangkapan Gubernur Bengkulu…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani berharap peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024…
MONITOR, Jakarta - Koperasi sebagai tonggak pemberdayaan masyarakat, telah membuktikan bahwa ekonomi yang kuat dapat…
MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…