POLITIK

Peringatan Jokowi soal Pungli, Marzuki Alie: Harus Ada Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta – Presiden Joko Widodo belum lama ini menyoroti fenomena pungutan liar (pungli) yang kerapkali terjadi, terutama diiringi aksi premanisme.

Jokowi pun langsung menghubungi Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo melalui telepon usai mendengar keluhan dari para sopir kontainer terkait adanya pungli. Dengan tegas, Jokowi meminta agar Kapolri menyelesaikan kejadian pungli.

Menanggapi sikap Jokowi, mantan politikus Demokrat Marzuki Alie memberikan apresiasi atas tindakan yang dilakukan orang nomor wahid di Indonesia itu. Sayangnya, Marzuki menegaskan pungli akan terus berulang terjadi jika tidak ada sanksi tegas.

“Bapak Presiden Jokowi kami apresiasi, hal semacam ini akan berulang kalau tidak ada sanksi, tidak ada efek jera,” kata Marzuki Alie dalam keterangannya di laman Twitter, Senin (14/6/2021).

Menurut Marzuki, aksi pungli terjadi karena kecilnya besaran gaji yang diberikan para pengusaha depo.

“Pungutan-pungutan ini pembiaran dari pengusaha depo karena mereka kasih gaji kecil. Saran, deponya agar diberi sanksi untuk tidak boleh operasi minimal setahun,” pungkas eks Ketua DPR RI ini.

Recent Posts

Petugas Berjaga 24 Jam di Nabawi, Siap Bantu Jemaah Haji

MONITOR, Jakarta - Petugas haji Indonesia selalu siaga selama 24 jam di pelataran dan setiap…

46 menit yang lalu

Study Tour Pelajar Dilarang, Hetifah: Kebijakannya Mohon Ditinjau Kembali

MONITOR, Jakarta – Wakil Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memberikan tanggapan kritis terhadap kebijakan…

5 jam yang lalu

Sepanjang 2023, Pertamina Hulu Rokan Jadi Penghasil Migas Nomor 1 Indonesia

MONITOR, Jakarta – Sepanjang 2023, PT Pertamina Hulu Rokan (PHR) berhasil mempertahankan posisinya sebagai penghasil minyak…

7 jam yang lalu

PPIH Arab Saudi Daker Makkah Siap Sambut Kedatangan Jemaah dari Madinah

MONITOR, Jakarta - Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi Daerah Kerja (Daker) Makkah siap…

9 jam yang lalu

Penilaian Lahan UIII Kembali Digelar, Kali ini Menyasar 236 Bidang

MONITOR, Depok - Tim Terpadu Penanganan Dampak Sosial Kemasyarakatan (PDSK) Penyediaan Tanah untuk Pembangunan Universitas…

11 jam yang lalu

Saat Ibu Negara Beli Batik dan Gelang di UMKM Mitra Binaan Pertamina

MONITOR, Jakarta – Dukungan Ibu Iriana Joko Widodo terhadap Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) ditunjukkan saat…

12 jam yang lalu