BERITA

Kabar Gembira! Alun-alun Kota Depok Segera Dibuka untuk Umum

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) Taman Hutan Raya (Tahura) berencana membuka kembali Alun-alun Kota Depok untuk umum. Pembukaan paling cepat pada Agustus 2021.

“Kami memang berencana membuka alun-alun paling cepat Agustus ini dengan istilah uji coba pembukaan Alun-alun New Normal. Itupun hanya weekday atau Selasa sampai Jumat,” kata Kepala UPTD Tahura Kota Depok, Purnomo Sujudi, Senin (14/06).

Dijelaskannya, rencana tersebut masih wacana. Pihaknya, akan melihat lebih lanjut situasi dan kondisi di lapangan.

“Saat ini juga masih dilakukan pembangunan pagar sisi depan dan samping. Untuk waktu pembangunan ini prediksinya tiga sampai empat bulan,” ucapnya.

Sebelumnya, kata Purnomo, Pemkot Depok secara resmi menutup Alun-alun pada 14 Maret 2020. Hal itu sebagai Tindaklanjut Pencegahan Penyebaran Corona Virus Desease 2019 (Covid-19) di Kota Depok.

“Seluruh aktivitas dan kegiatan masyarakat yang berada di Alun-alun Kota Depok dihentikan sementara. Untuk pembukaan, masih kami pertimbangkan agar nantinya tidak menjadi klaster baru penularan Covid-19,” tutupnya.

Recent Posts

Kemenpan RB Setujui 3.641 Kuota Usulan Formasi Penghulu 2024

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam (Dirjen Bimas Islam) Kemenag, Kamaruddin Amin mengatakan,…

51 menit yang lalu

Cek Hotel dan Bus Jemaah di Makkah, Menag: Semua Baik, Semoga Bisa Beri Layanan Terbaik

MONITOR, Makkah - Tiba hari ini di Makkah, Menag Yaqut Cholil Qoumas memilih untuk langsung…

8 jam yang lalu

Pimpin Diskusi MIKTA, Puan Harap Sektor Perdagangan Mampu Mengentaskan Kemiskinan

MONITOR, Jakarta - Dalam pertemuan Parlemen Negara MIKTA (Meksiko, Indonesia, Korea Selatan, Turki, dan Australia)…

10 jam yang lalu

Amankan Produksi Padi Tahun 2024, Kementan Lakukan Percepatan Tanam serta Kendalikan Hama di Subang dan Purwakarta

MONITOR, Purwakarta – Kementerian Pertanian RI melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan terus bekerja tanpa henti…

12 jam yang lalu

Aksi Bela Palestina, UMC Bersama 172 Kampus Muhammadiyah se-Indonesia sampaikan 8 Sikap

MONITOR, Jabar - Ratusan Kampus Muhammadiyah menggelar Aksi Bela Palestina serentak di 172 kampus Muhammadiyah-Aisyiyah…

13 jam yang lalu

Kisruh Buntut Ibadah di Pamulang Tangsel, Begini Respon Dirjen Bimas Katolik!

MONITOR, Tangsel - Ribut antarwarga terjadi di Jalan Ampera, Babakan, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) pada…

13 jam yang lalu