MEGAPOLITAN

Waduh, Turap Perumahan Grand Depok City Longsor Kenai Rumah Warga

MONITOR, Depok – Turap di perumahan Cluster Alamanda RW. 09 Grand Depok City (GDC), Kelurahan Kali Mulya, Kecamatan Cilodong, Kota Depok, longsor setelah diguyur hujan lebat pada Sabtu (12/06/2021) malam. Akibatnya, satu rumah terdampak.

Ketua RW.09 Cluster Alamanda, Tasrif mengungkapkan, longsor terjadi sekira pukul 21.00 WIB. Menurutnya, peristiwa terjadi saat hujan deras mengguyur.

“Kejadiannya tadi (12/06) malam sekitar jam 21.00, saat hujan. Diduga karena intensitas hujan, yang terjadi setiap sore hingga malam,” kata Tasrif, saat dikonfirmasi MONITOR, Minggu (13/06).

“Tidak ada korban jiwa (dalam peristiwa tersebut). Cuman ada satu rumah warga yang terdampak,” sambungnya menjelaskan.

Disebutkan Tasrif, meski tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut, namun turap yang longsor itu harus segera ditangani, sehingga tidak terjadi longsor susulan yang dapat berdampak terhadap rumah warga yang lain.

“Longsornya harus segera ditangani, kalau tidak dapat membahayakan. Tapi, setelah kami koordinasi siang tadi, petugas (Satgas PUPR) langsung ke lokosi. Saat ini sudah ditangani,” ungkapnya.

Recent Posts

Pertamina Patra Niaga Siap Dukung Kebijakan Pemerintah Dengan Harga Khusus Avtur Nataru di 19 Bandara

MONITOR, Jakarta - Pertamina Patra Niaga siap mendukung kebijakan Pemerintah untuk menurunkan harga tiket pesawat…

3 jam yang lalu

Prof Rokhmin dorong Indonesia jadi Produsen Ikan Nila Terbesar di Dunia, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI, Prof Rokhmin Dahuri mengajak Semua Pihak untuk…

3 jam yang lalu

Anggota Bawaslu Dapati Dugaan Politik Uang di Pilkada Jatim

MONITOR, Jatim - Anggota Bawaslu Totok Hariyono melakukan pengawasan langsung pemungutan suara Pemilihan 2024 di…

5 jam yang lalu

Persis Dukung Mabes Polri Usut Tuntas Penembakan Siswa di Jateng

MONITOR, Jakarta - Pimpinan Pusat Persatuan Islam (PP Persis) mendukung langkah Mabes Polri mengusut tuntas…

5 jam yang lalu

Partai Gelora Nilai Pilkada Serentak Upaya Pemerintah Lakukan Efisiensi

MONITOR, Jakarta - Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang telah digelar serentak secara nasional pada…

5 jam yang lalu

Menag Minta Saudi agar Jemaah Haji Indonesia tidak Ditempatkan di Mina Jadid

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama RI Prof. Nasaruddin Umar mengungkapkan bahwa salah satu poin yang…

6 jam yang lalu