PARLEMEN

Cak Imin Puji Eksistensi Pesantren Ditengah Terpaan Pandemi

MONITOR, Jakarta – Eksistensi pesantren ditengah masa pandemi dalam membangun karakter, akhlak, dan kualitas sumberdaya manusia menuai pujian dari Wakil Ketua DPR RI, Abdul Muhaimin Iskandar.

“Di Jawa, pesantren merupakan satu-satunya lembaga pendidikan tatap muka yang eksis, berjalan normal dengan protokol kesehatan ketat. Pesantren-pesantren ini tidak pernah berhenti mencerdaskan anak bangsa, meskipun di tengah pandemi Covid-19,” ujar Muhaimin Iskandar, saat menghadiri silaturahmi bersama Keluarga Besar NU dan Ulama se-Gorontalo, di Gorontalo, Jumat (11/6/2021).

Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menyatakan akan memperjuangkan Undang-Undang (UU) Pesantren. Menurutnya, hampir semua Fraksi di DPR RI turut menerima UU Pesantren hingga tahap pengesahannya.

“Itu salah satu bukti. Bersamaan dengan UU Pesantren, (UU yang lain) mengalami berbagai penolakan. Tapi ketika kita bikin UU Pesantren, semua mendukung, tidak ada penolakan,” ucap politikus yang akrab disapa Cak Imin ini.

Lebih jauh, di hadapan ulama Nahdiyin, Cak Imin menyatakan model dakwah Islam dari NU dan Ahlussunnah Waljamaah adalah model dakwah yang paling diakui dan tidak mengalami hambatan apapun. Terlepas dari situasi dan kondisi apapun, ke depannya, ia berharap pesantren tetap eksis bertahan.

Recent Posts

Kementan Lakukan Percepatan Tanam serta Kendalikan Hama di Subang dan Purwakarta

MONITOR, Purwakarta – Kementerian Pertanian RI melalui Direktorat Jenderal Tanaman Pangan terus bekerja tanpa henti…

2 jam yang lalu

Aksi Bela Palestina, UMC Bersama 172 Kampus Muhammadiyah se-Indonesia sampaikan 8 Sikap

MONITOR, Jabar - Ratusan Kampus Muhammadiyah menggelar Aksi Bela Palestina serentak di 172 kampus Muhammadiyah-Aisyiyah…

2 jam yang lalu

Kisruh Buntut Ibadah di Pamulang Tangsel, Begini Respon Dirjen Bimas Katolik!

MONITOR, Tangsel - Ribut antarwarga terjadi di Jalan Ampera, Babakan, Setu, Tangerang Selatan (Tangsel) pada…

3 jam yang lalu

LaNyalla Minta Pemda Koordinasi Mitigasi dengan BRIN dan BMKG

MONITOR, Jakarta - Peningkatan cuaca ekstrem di Indonesia secara signifikan akhir-akhir ini menjadi perhatian Ketua…

4 jam yang lalu

Catat, Ini Penempatan Hotel Jemaah Haji Indonesia di Makkah dan Madinah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji Indonesia akan mulai berangkat ke Arab Saudi pada 12 Mei…

5 jam yang lalu

Hadiri MIKTA, Puan Maharani Suarakan Perdamaian Dunia di Meksiko

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Dr. (H.C) Puan Maharani menghadiri agenda 10th MIKTA Speakers’ Consultation di Meksiko,…

5 jam yang lalu