BERITA

Pernah Idap Covid-19, Politikus Demokrat Apresiasi Kinerja Pemprov DKI

MONITOR, Jakarta – Sebagai orang yang pernah mengidap Covid-19, politikus Demokrat Jansen Sitindaon merasa penanganan wabah pandemi ini sudah tertangani dengan baik oleh Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

Jansen menuturkan, dirinya beserta keluarga mendapat pelayanan optimal dari Pemda DKI ketika menderita Covid-19. Sehingga, ia meragukan sekaligus keberatan atas penilaian Wamenkes yang memberikan nilai E terhadap kinerja Pemprov DKI dalam menangani pandemi.

“Walau katanya dapat nilai E, namun bagi saya yang kami sekeluarga pernah kena covid, penanganan covid di DKI Jakarta ini bagus. Ini dasarnya rasa ya. Apa yang dialami langsung,” tutur Jansen Sitindaon mengungkapkan pengalamannya, Sabtu (29/5/2021).

Terkait indikator penilaian dari Kementerian Kesehatan, Jansen pun meminta agar Kemenkes mengumumkan juga ke publik nilai tiap Propinsi dan Kab/Kota di Indonesia. Tujuannya, agar lebih fair dan menjadi bahan perbaikan bagi daerah yang dinilai belum baik.

“Karena ini persoalan kita bersama, utamanya lagi pemerintah pusat sebagai pembuat kebijakan utama yang berlaku di seluruh negeri,” kata Wasekjen DPP Demokrat ini.

Politikus asal Sumatera Utara ini pun meminta agar segenap elemen menghargai serta mengapresiasi kinerja pemerintah daerah yang sudah bekerja keras menangani pandemi.

“Apapun penilaian yang telah diberikan, kinerja Pemda DKI Jakarta patut kita apresiasi. Jakarta ini tempat datang semua orang se Indonesia, termasuk dari luar negeri. Mungkin inilah pemda paling lelah men-screening orang selama covid ini,” imbuhnya.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

3 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

10 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

11 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

20 jam yang lalu