MEGAPOLITAN

Jumlah Penderita Covid-19 di Depok Terus Berkurang

MONITOR, Depok – Kasus aktif harian positif virus Corona atau Covid-19 di Kota Depok terus memperlihatkan tren penurunan sejak 12 Maret 2021.

Kasus aktif sendiri merupakan jumlah penderita yang masih terpapar Covid-19 (pasien), baik itu dirawat di rumah sakit (RS) ataupun isolasi mandiri.

Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 (GTPPC) Kota Depok mencatat, per Senin (15/03/2021) kembali terjadi penurunan kasus aktif sebanyak 171, sehingga totalnya menjadi 2.578 kasus.

“Kasus konfirmasi (positif) aktif, hari ini kembali berkurang sebanyak 171 kasus, sehingga totalnya menjadi 2.578,” tulis data GTPPC Kota Depok, seperti dikutip MONITOR, Senin (15/03).

Data di GTPPC juga menjelaskan, menurunnya kasus positif aktif disebabkan lantaran kasus kesembuhan yang terjadi lebih banyak dibandingkan penambahan kasus positif baru.

Tercatat, per Senin (15/03/2021) pasien positif Covid-19 yang sembuh bertambah sebanyak 285 orang, sehingga totalnya menjadi 35. 662 orang. Sedangkan, untuk jumlah positif baru bertambah 119, menjadi 39.019 kasus.

Adapun untuk jumlah kasus kamitian akibat positif Covid-19 di Depok bertambah 5 orang, sehingga totalnya menjadi 779 orang.

Juru Bicara GTPPC Kota Depok, Dadang Wihana mengatakan, dalam upaya menekan seluruh kasus Covid-19, Pemkot Depok terus mengingatkan masyarakat untuk senantiasa memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun dengan air mengalir, serta menjaga jarak aman jika berada di luar rumah.

“Selain itu, masyarakat juga diminta untuk menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) dengan menjaga pola makan, berolahraga, dan istirahat yang cukup,” ujarnya.

Recent Posts

Daker Makkah Siap Sambut Jemaah Haji Indonesia 2025, Ini Layanan yang Disiapkan!

MONITOR, Jakarta - Operasional penyelenggaraan ibadah haji 1446 H/2025 M segera mamasuki tahap kedatangan jemaah…

32 menit yang lalu

Jasamarga Metropolitan Tollroad Gelar Operasi Bersama Tertibkan Kendaraan ODOL di Ruas Tol Janger

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari upaya penegakan ketentuan terkait Over Dimension & Over Load…

2 jam yang lalu

Haji 2025, Senyum Jemaah Menjadi Energi Petugas di Bandara Madinah

MONITOR, Jakarta - Siang itu, panas begitu terik menyengat di Madinah, tidak ada hembusan angin.…

6 jam yang lalu

Menag: Selamat atas Terpilihnya Paus Leo XIV, Pemimpin Tertinggi Umat Katolik Dunia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mengucapkan selamat atas terpilihnya Kardinal Robert Francis Prevost…

6 jam yang lalu

Pdt Gomar Gultom: Selamat atas Hadirnya Paus Leo XIV

MONITOR, Jakarta - Ketua Majelis Pertimbangan PGI, Pdt Gomar Gultom menyampaikan selamat kepada umat Katolik…

6 jam yang lalu

Lima Koperasi Desa Merah Putih Terbentuk di Sambas, LPDB Perkuat Ekonomi Desa

MONITOR, Jakarta - Lembaga Pengelola Dana Bergulir (LPDB) terus menunjukkan komitmennya dalam memperkuat koperasi sebagai…

7 jam yang lalu