BERITA

Asyik! Mulai Hari ini, 25 Taman Kota di Jakarta Kembali Dibuka

MONITOR, Jakarta – Kabar baik bagi seluruh masyarakat Jakarta. Mulai hari ini, Sabtu 13 Maret 2021, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka sebanyak 25 taman kota, termasuk Taman Margasatwa Ragunan.

Tak hanya itu, Pemprov DKI Jakarta juga membuka 3 hutan kota sesuai dengan ketentuan aturan yang berlaku selama pemberlakukan masa PPKM.

“Walau belum semua taman dan hutan kota dibuka, tapi jika kita mematuhi prosedur serta protokol kesehatan, saat keadaan membaik nantinya akan lebih banyak taman yang akan dibuka, lho!⁣⁣⁣⁣” kata Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Adapun 25 taman kota yang bakal dibuka diantaranya. Di wilayah Jakarta Pusat ada Taman Lapangan banteeng, taman Sumenep Promenade, Taman Setara Tanamur, FO Slipi Skatepark. Kemudian di Jakarta Selatan, ada Taman Mataram, Taman Kebagusan, Taman Gandaria Tengah V, Taman Mataram Timur, Taman Sriwijaya, Taman Tabebuya, Taman Swadarma, Taman Langsat, Taman Puring, Taman Margasatwa Ragunan.

Lalu di wilayah Jakarta Barat, ada Taman Cattleya, Taman Duri Kosambi, TMB Green Garden. Menyusul di Jakarta Timur ada Taman Apung, Taman Delonix, Taman PPAn, Taman Flamboyan, Taman Piknik. Terakhir di Jakarta Utara, ada Taman Sungai Kendal, Taman Sarang Bango, dan Taman Bintaro.
⁣⁣⁣⁣
Anies pun berpesan agar masyarakat ibukota tetap memperhatikan protokol kesehatan ketika berada di luar rumah.

“Tetap jaga kesehatan serta keselamatan diri sendiri dan orang disekitar kita dengan mematuhi protokol kesehatan dan prosedur tetap dalam RTH, yaa!⁣⁣⁣⁣” imbuhnya.

Recent Posts

Kemenag Perpanjang Pelunasan Biaya Haji Reguler Hingga 25 April 2025

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama memperpanjang Tahap II pelunasan Biaya Perjalanan Ibadah Haji (Bipih) Reguler…

3 jam yang lalu

Panglima TNI: Revisi UU TNI Berdasarkan Prinsip Demokrasi dan Supremasi Sipil

MONITOR, Jakarta - Dinamika lingkungan strategis menuntut TNI untuk selalu beradaptasi dan semakin profesional dalam…

5 jam yang lalu

Pengamat: Layak Diapresiasi Publik, Panen Raya Padi 2025 Sangat Tinggi

MONITOR, Jakarta - Pengamat kebijakan publik dari Spora Communication, Dr. Rizky Fajar Meirawan, menilai capaian…

6 jam yang lalu

Ramai Kasus Pelecehan Dokter, Legislator Minta Korban Jangan Malu Lapor dan Polisi Harus Cepat Respons

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Gilang Dhielafararez menyoroti maraknya peristiwa kekerasan seksual…

7 jam yang lalu

Kesejahteraan Meningkat, Mentan Amran: Petani Bahagia, Harga Kelapa Naik

MONITOR, Jakarta - Menteri Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyampaikan bahwa saat ini para petani…

7 jam yang lalu

Mulai 19 April 2025, Tol Binjai-Langsa Seksi Tanjung Pura-Pangkalan Brandan Akan Ditetapkan Tarif

MONITOR, Sumut - PT Hutama Karya (Persero) atau Hutama Karya akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

8 jam yang lalu