BERITA

Pemkot Depok Petakan 34 Titik Bajir dan Longsor, Berikut Lokasinya

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) memetakan 34 titik banjir dan longsor selama Februari 2021. Puluhan titik tersebut sebagian telah ditangani dan sebagian lagi masih dalam proses pengerjaan.

“Setelah kami petakan, ada 34 titik yang butuh penanganan lebih lanjut. Adapun rinciannya, 18 titik longsor maupun tanggul jebol dan 16 titik banjir,” kata Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) DPUPR Kota Depok, Denny Setiawan, Senin (01/03).

Dikatakannya, penanganan banjir dan longsor dikerjakan secara bertahap. Hal tersebut dilakukan karena terbatasnya jumlah personel yang dimilki.

“Kami sudah membuat rencana penanganan. Hanya saja kami terbatas tenaga dan waktu sehingga proses pengerjaan bergantian dan menggunakan skala prioritas,” terangnya.

Adapun untuk titik longsor yang berhasil dihimpun antara lain, Perumahan Gema Pesona, Kali Baru Ciliwung Katulampa RW 12, Kali Jantung Perumahan Tirta Mandala RW 03 Sukamaju, Kelurahan Bojong Pondok Terong RW 03, Perum PGRI Cilodong, dan Pasir Gunung Selatan RW 07.

“Sedangkan titik banjir di antaranya Kampung Utan Kelurahan Pondok Jaya Cipayung, RW 01 Kelurahan Duren Mekar, Perumahan Mutiara Depok, RW 22 Kelurahan Bakti Jaya, Perumahan Bukit Cengkeh 2, Jalan Juanda, Kali Licin RW 06, Perumahan Taman Duta, dan Kali Cipinang Perumahan Kenari Residence,” pungkasnya.

Recent Posts

Pabrik DAIKIN Resmi Beroperasi, Siap Produksi 1,5 Juta Unit AC per Tahun

MONITOR, Cikarang - DAIKIN secara resmi mengumumkan dimulainya produksi massal AC hunian di pabrik AC…

46 menit yang lalu

PPIH: Alhamdulillah, Fase Kedatangan Jemaah Haji Gelombang I Berakhir

MONITOR, Jakarta - Fase kedatangan jemaah haji gelombang I sudah berakhir. Tahap ini ditutup dengan…

3 jam yang lalu

Puan Dorong Layanan dan Perlindungan Bagi Jemaah Haji Lansia Dioptimalkan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR Puan Maharani mendorong peningkatan layanan bagi jemaah haji lanjut usia…

9 jam yang lalu

Bersama Pimpinan dan Anggota Komisi XIII DPR, Adies Kadir Tinjau Pelaksanaan Makkah Route

MONITOR, Jateng - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI), Adies Kadir bersama…

9 jam yang lalu

Hari Reformasi, DEMA FISIP UIN Ajak Mahasiswa Sambut dengan Intelektualitas

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka memperingati Hari Reformasi yang jatuh pada 21 Mei, Dewan Eksekutif…

10 jam yang lalu

Menteri Maman Sebut SPPG dalam MBG sebagai Ekosistem untuk UMKM

MONITOR, Bandung - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman menekankan Satuan Pelayanan…

12 jam yang lalu