MEGAPOLITAN

Sandiaga: Masjid Istiqlal Akan Selalu jadi Wisata Religi

MONITOR, Jakarta – Berbagai perbaikan dan renovasi bangunan masjid Istiqlal hingga kini terus berjalan. Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno pun memantau secara langsung perbaikan infrastruktur masjid megah peninggalan mendiang Presiden pertama RI Soekarno itu.

Pada Kamis, 18 Februari 2021 kemarin, Sandiaga menyempatkan singgah sejenak dan melihat-lihat perbaikan gedung masjid terbesar di Asia Tenggara itu.

Melihat kemegahan masjid Istiqlal, Sandi optimis masjid ini akan selalu menjadi pusat peradaban sekaligus kawasan religi terbesar. Selain itu, ia meyakini kemajuan masjid ini bisa membawa dampak positif bagi kesejahteraan masyarakat Jakarta.

“Istiqlal selalu dan akan terus menjadi kawasan wisata religi dan sejarah. Menjadi pusat peradaban yang akan menggeliatkan pariwisata dan ekonomi kreatif dan membuka lapangan kerja seluas-luasnya,” kata Sandiaga Uno.

Ia juga mengatakan, banyak perbaikan dan peningkatan pelayanan yang akan dirasakan banyak kalangan, baik untuk jamaah, warga masyarakat dan juga wisatawan.

“Tidak hanya ruang ibadah, parkir dan pelataran, tetapi juga UMKM-nya akan lebih tertata,” tandas eks Wagub DKI Jakarta ini.

Recent Posts

Analis: Putusan MK Tegaskan Kepastian Hukum Penataan Pengisian Jabatan ASN oleh Polri

MONITOR - Analis intelijen, pertahanan, dan keamanan Ngasiman Djoyonegoro, menilai bahwa sikap Polri dan pemerintah…

4 menit yang lalu

Bukan Cuma Sekolah Gratis, Prabowo Hadirkan MBG dan Cek Kesehatan

MONITOR, Jakarta - Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto menunjukkan komitmen kuat dalam mencerdaskan…

2 jam yang lalu

Cetak Talenta Digital Industri, Indonesia dan Tiongkok Kolaborasi Pendidikan Vokasi

MONITOR, Jakarta - Guna meningkatkan daya saing industri nasional dalam menghadapi dinamika ekonomi global serta…

5 jam yang lalu

Hari Bakti Imigrasi ke-76, Kemenimipas Gelar Baksos hingga Penyerahan Bibit Kelapa

MONITOR, Jakarta - Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) menggelar rangkaian kegiatan bakti sosial dalam rangka…

6 jam yang lalu

Pemkot Depok Hibahkan Gedung MTsN Senilai Rp17 Miliar ke Kemenag

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menerima hibah lahan dan bangunan Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) dari…

8 jam yang lalu

DPR Evaluasi PLN Terkait Pemadaman Listrik Massal di Sumatra

MONITOR, Jakarta - Komisi VI DPR RI melakukan evaluasi terhadap penanganan bencana hidrometeorologi yang melanda…

10 jam yang lalu