MEGAPOLITAN

11.140 Vaksin Sinovac Telah Didistribusikan Pemkot Depok

MONITOR, Depok – Pemerintah Kota (Pemkot) Depok melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) sudah mendistribusikan sebanyak 11.140 dosis vaksin Covid-19 merek Sinovac kepada fasilitas kesehatan (faskes) di wilayahnya.

Pengiriman vaksin tahap pertama termin kedua ini dipastikan sesuai SOP Kementerian Kesehatan (Kemenkes) dan BPOM, begitu juga dengan penyimpanan vaksin.

“Semua faskes yang ditunjuk sudah menerima vaksin termin kedua,” ungkap Kepala Dinkes Kota Depok, Novarita di Balaikota, Rabu (03/02).

Dikatakannya, pada pelaksanaan penyuntikan vaksin disesuaikan dengan jadwal masing-masing faskes. Untuk jumlah vaksin Sinovac juga sesuai dengan kebutuhan setiap faskes.

Lanjut dia, proses distribusi vaksin Sinovac sudah dilakukan bertahap pada Jumat (29/01), Senin (01/02) dan Selasa (02/02) kemarin. Faskes yang ditunjuk mendatangi Gudang Farmasi Kota Depok dengan pengawalan yang ketat dari Kepolisian dan TNI untuk pengambilan vaksin tersebut.

“Vaksin diambil langsung oleh petugas faskes dengan pengawalan,” tuturnya.

Terakhir, ungkap Novarita, melalui pelaksanaan vaksinasi tahap pertama termin kedua bagi tenaga kesehatan diharapkan dapat selesai sesuai jadwal yang telah ditentukan. Agar selanjutnya Kota Depok dapat melaksanakan vaksinasi tahap kedua untuk TNI,POLRI, pelayan publik dan lansia. Sebagai catatan, vaksinasi untuk lansia masih menunggu hasil uji klinis.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

5 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

11 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

12 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

13 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

14 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

22 jam yang lalu