MEGAPOLITAN

Guru Diharap Masuk Daftar Prioritas Penerima Vaksin Covid-19

MONITOR, Depok – Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Depok berharap tenaga pendidik bisa segara mendapatkan prioritas untuk divaksin Covid-19. Hal tersebut guna memberikan rasa aman kepada para guru dan murid saat pembelajaran tatap muka diaktifkan kembali.

“Jadi, dengan divaksin guru semakin siap untuk mengajar saat sekolah tatap muka dibuka kembali,” kata Kepala Disdik Kota Depok, Mohammad Thamrin, baru-baru ini.

Dia merinci, saat ini jumlah guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) atau Taman Kanak-kanak (TK) di Depok sebanyak 5.191 orang, guru Sekolah Dasar (SD) Negeri dan swasta 6.706 orang. Sementara guru Sekolah Menengah Pertama (SMP) Negeri dan swasta 3.425 orang.

“Total semua guru dari negeri dan swasta ada 15.322. Dari jumlah itu, kita belum tahu dapet kuota berapa,” ucapnya.

Dirinya juga berpesan kepada para guru agar jangan takut divaksin. Semua itu demi kebaikan bersama dan persiapan ketika pembelajaran tatap muka kembali dibuka.

“Kepada seluruh tenaga pendidik, guru baik di sekolah negeri maupun swasta bila ada pelaksanaan vaksinasi kepada pendidik mohon dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya dan segera mendaftar, tidak usah takut,” pungkasnya.

Recent Posts

PT JTT Lakukan Pemeliharaan Rutin Ruas Jalan Tol Jakarta-Cikampek

MONITOR, Jakarta - Dalam rangka meningkatkan keamanan pengguna jalan tol, PT Jasamarga Transjawa Tol (JTT)…

5 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Juara Pertama Lomba Desain Tumbler HUT Ke-26 Kementerian BUMN

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk kembali menorehkan prestasi dengan meraih Juara 1…

7 jam yang lalu

Halalbihalal Akabri, Menhan Prabowo Pimpin Upacara Parade Senja di Kemhan

MONITOR, Jakarta – Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto selaku Inspektur Upacara (Irup) pimpin Upacara Parade…

9 jam yang lalu

Uber Cup 2024, Menpora Dito Bangga Atas Capaian Prestasi Tim Putri Indonesia Raih Runner-up

MONITOR, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Dito Ariotedjo mengapresiasi perjuangan…

9 jam yang lalu

Kuota Indonesia sudah Terpenuhi, Kemenag: Jangan Tertipu Tawaran Berangkat dengan Visa Non Haji

MONITOR, Jakarta - Tahap pelunasan biaya perjalanan ibadah haji (Bipih) 1445 H/2024 M sudah ditutup…

11 jam yang lalu

Siswi SMP Alami Kekerasan Seksual, Adde Rosi: Tangkap Tiga Pelaku Buron!

MONITOR, Bandar Lampung - Anggota Komisi III DPR RI Adde Rosi Khoerunnisa menyoroti viralnya kasus…

14 jam yang lalu