Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
MONITOR, Jakarta – Komjen Listyo Sigit Prabowo hari ini tengah menjalani uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri bersama Komisi III DPR RI, Rabu (20/1/2021). Sejumlah kalangan menilai Kabareskrim Polri itu dapat melewatinya dengan mulus.
Ketua Umum DPP Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) pun memiliki harapan besar terhadap Komjen Listyo. Ia berharap kedepannya, Polri mampu lebih aktif dalam menegakkan hukum.
“Saya dan Partai Demokrat menyampaikan harapan agar nanti jika terpilih, di bawah kepemimpinan beliau, Polri dapat semakin aktif dalam menegakkan hukum yang independen, netral dan imparsial,” kata AHY, Rabu (20/1/2021).
Selain itu, putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini berharap Polri semakin profesional terutama dalam menyelesaikan kasus-kasus yang berkaitan dengan intoleransi hingga radikalisme.
“Saya berharap agar ke depan Polri juga semakin profesional dalam menyelesaikan isu-isu terkait intoleransi, radikalisme, serta semakin sukses dalam menciptakan stabilitas keamanan nasional,” tutur AHY.
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar hari ini menerima kunjungan Alumni UIN Syarif Hidayatullah…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama (Kemenag) membuka seleksi penerimaan murid baru madrasah (PMBM) 2026/2027. Pendaftaran…
MONITOR, Kota Depok - Dalam rangka peringatan 100 tahun Masehi Nahdlatul Ulama pada 2026, Pengurus…
MONITOR, Jakarta - Penguatan fisik dan mental bagi seluruh Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) menjadi…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Indonesia Mahfuz Sidik mengatakan, memasuki…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo Muhammad Syafi'i akan fokus pada pembenahan tata…