MEGAPOLITAN

Pasien Covid-19 Meninggal di Taksi, Kadinkes Depok: Kami Tidak Pernah Tolak!

MONITOR, Depok – Seorang warga domisili Kota Depok yang diduga terpapar Covid-19, dikabarkan meninggal dunia di taksi online setelah usai ditolak di sejumlah Rumah Sakit (RS).

Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kota Depok, dr. Novarita membenarkan kabar yang beredar di media massa tersebut. Menurutnya, informasi bermula dari laporan pihak keluarga yang disampaikan ke LaporCovid19 pada 3 Januari 2020.

“Kami sudah telusuri informasi tersebut, tetapi sampai saat ini belum kami dapatkan,” kata Novarita saat dikonfirmasi MONITOR, Minggu (17/01).

“Sudah kami lacak ke seluruh rumah sakit dan puskesmas (se-Kota Depok), tidak ada yang menolak pasien yang dimaksud,” sambungnya.

Novarita menjelaskan, berdasarkan informasi yang beredar, pasien yang menderita gejala seperti Covid-19 itu, membutuhkan ventilator lantaran mengalami sesak napas.

Namun, lanjut Novarita, rumah sakit yang didatangi oleh pasien tersebut menolak, dikarenakan ruang ICU diakui sudah penuh.

“Pengakuannya kan seperti itu (ICU penuh). Mungkin karena mereka (pasien) melihat ramai, maka dianggap sudah penuh. Pastinya tidak ada (RS maupun puskesmas) penolakan pasien.”

“Kalau saya nilai, informasi itu sebenarnya hanya bentuk peringatan saja untuk semua masyarat bahwa rumah sakit di Indonesia dalam keadaan genting, sehingga dibutuhkan pencegahan, itu yang diutamakan,” ujarnya.

Untuk itu Novarita meminta, agar seluruh masyarakat, tetap dan terus menjalankan protokol kesehatan dengan baik. Sebab, menurutnya, kunci utama dalam mencegah penyebaran Covid-19 adalah dengan 3M.

“Yakni mencuci tangan, memakai masker, menjaga jarak fisik dan tingkatkan juga imun dan iman,” pungkasnya.

Recent Posts

Menteri Yandri Kaget Lihat Jalan Kabupaten Serang Rusak Parah, Respon Menteri PU Cepat

MONITOR, Banten - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengaku kaget…

11 menit yang lalu

Kementerian Imipas Kirim Bantuan untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi

MONITOR, Jakarta – Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kementerian Imipas) menyerahkan bantuan untuk pengungsi erupsi Gunung Lewotobi di Lembata, Nusa Tenggara…

39 menit yang lalu

DPR Minta Negara Global Patuhi Pengadilan Internasional yang Keluarkan Surat Penangkapan PM Israel

MONITOR, Jakarta - Mahkamah Pidana Internasional atau International Criminal Court (ICC) mengeluarkan surat penangkapan bagi…

2 jam yang lalu

HGN 2024, Prof Rokhmin Beri Apresiasi Para Pahlawan Tanda Jasa

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi IV DPR RI Fraksi PDI Perjuangan, Prof. Dr. Ir. Rokhmin…

2 jam yang lalu

Pemuda Muhammadiyah Dorong Penguatan Perlindungan Hukum bagi Pekerja Migran Melalui Revisi UU Perlindungan PMI

MONITOR, Jakarta - Perlindungan hukum bagi pekerja migran Indonesia (PMI) menjadi perhatian penting di tengah…

3 jam yang lalu

JPPI: Guru Madrasah Jangan Dipandang Sebelah Mata, Dibutuhkan Satu Sistem Tata Kelola Guru

MONITOR, Jakarta - Pada momentum hari guru nasional 2024, JPPI merasa penting untuk menyoroti secara…

3 jam yang lalu