JABAR-BANTEN

Kasus Positif Covid-19 di Garut Tembus 5.000 Orang

MONITOR, Garut – Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Garut mencatat secara akumulasi sejak April 2020 hingga Januari 2021, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 menembus 5.035 orang yang tersebar di berbagai kecamatan dari beragam klaster penularan.

“Ya sekarang sudah tembus lima ribuan (positif Covid-19),” ungkap Humas Satuan Tugas Penanganan Covid-19 Garut, Yeni Yunita, di Garut, Jawa Barat, Minggu (17/1/2021).

Yeni menyebutkan, total kasus terkonfirmasi positif Covid-19 itu terdiri dari 554 orang menjalani isolasi mandiri, 487 orang isolasi di rumah sakit, kemudian 3.840 orang sudah dinyatakan sembuh dan 154 orang meninggal dunia.

“Pada hari ini pula telah dilaporkan kasus konfirmasi positif Covid-19 meninggal dunia sebanyak dua orang,” ujarnya.

Yeni mengatakan, laporan terbaru kasus terkonfirmasi positif Covid-19 di Garut pada Sabtu (16/1/2021) sebanyak 129 orang berdasarkan laporan laboratorium RSUD dr Slamet Garut dan dari tempat pelayanan kesehatan lainnya.

Selain laporan tambahan kasus, ada juga laporan terbaru pasien yang dinyatakan sembuh dari Covid-19 sebanyak 72 orang dan diperbolehkan pulang untuk menjalani isolasi di rumah.

“Kasus konfirmasi positif Covid-19 telah selesai pemantauan bertambah sebanyak 72 orang,” katanya.

Yeni mengungkapkan, Satgas Penanganan Covid-19 Garut terus menelusuri dan memeriksa kesehatan masyarakat, hasil laporan di lapangan itu setiap hari ada kasus baru positif Covid-19.

Kondisi itu, menurut Yeni, harus menjadi perhatian semua pihak dengan tetap menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah dan memutus penularan wabah Covid-19.

“Upaya pencegahan menjadi sangat penting dengan menumbuhkan kesadaran dan kewaspadaan di dalam keluarga itu sendiri,” ungkapnya. 

Recent Posts

Tidak Ingin Ada PHK di Indofarma, Wamen Noel: Saya Bukan Malaikat, Ayo Kita Berjuang

MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Ketenagakerjaan (Wamenaker) Immanuel Ebenezer Gerungan (Noel) mengajak karyawan PT Indonesia…

2 jam yang lalu

Berdampak Sosial, Pertamina Eco RunFest 2024 Salurkan Donasi Kemanusiaan Untuk Palestina

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 menyalurkan donasi kemanusiaan senilai Rp3,5 miliar untuk Palestina.…

3 jam yang lalu

Menag Ajak Ribuan Jemaah Umrah Ajak Doakan Kemajuan Indonesia dan Perjuangan Palestina

MONITOR, Makkah - Menteri Agama RI Nasaruddin Umar mengajak ribuan jemaah umrah untuk mendoakan Indonesia.…

6 jam yang lalu

Diikuti 12.300 Pelari, Pertamina Eco RunFest 2024 Sukses Digelar

MONITOR, Jakarta - Pertamina Eco RunFest 2024 resmi berlangsung pagi ini di Istora Senayan Jakarta…

6 jam yang lalu

Masa Tenang Pilkada 2024, Bawaslu Minta Seluruh APK Diturunkan

MONITOR, Minahasa - Anggota Bawaslu Herwyn JH Malonda mengingatkan tanggal 24 November 2024 sudah memasuki…

7 jam yang lalu

Jasa Marga Raih Penghargaan Emas dalam Ajang SNI Award 2024

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. kembali menorehkan prestasi dengan meraih Penghargaan Emas…

13 jam yang lalu