Menteri Pariwisata dan ekonomi Kreatif Sandiaga Uno rapat bersama Komisi X DPR
MONITOR, Jakarta – Pandemi virus Corona membuat sektor pariwisata lunglai. Mengatasi masalah ini, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno menyatakan pihaknya memiliki tiga jurus pemulihan sektor industri pariwisata.
Pertama, yakni program Hibah Desain Kemasan Kuliner Nusantara, Sandi menyebutnya dengan program BEDAKAN.
“Melalui program ini, Kemenparekraf berupaya untuk meningkatkan dan mengembangkan usaha pelaku kreatif kuliner nusantara melalui pemahaman fungsi penting kemasan produk,” kata Sandiaga Uno, Kamis (14/1/2021).
Kedua adalah program untuk pengembangan UMKM kriya, fesyen, dan kuliner melalui inkubasi. Di program INKUBASI ini, para pelaku kriya, fesyen dan kuliner mendapatkan pendampingan untuk menghasilkan produk berkelanjutan dengan kualitas yang memiliki potensi untuk dikembangkan dengan lebih baik sehingga memiliki nilai jual dan berdaya saing di tingkat nasional.
Ketiga, yaitu program aksi selaras energi atau kita sebut AKSILARASI. Tujuan program ini yaitu untuk mempercepat pertumbuhan ekonomi kreatif di wilayah destinasi super prioritas dan prioritas.
“Bukan hanya dampak pada profit, tapi juga dampak kepada masyarakat. Bukan hanya di lima destinasi super prioritas, tapi juga di tempat lain yang menjasi potensi,” terangnya di hadapan Komisi X DPR RI.
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar mendukung rencana transfornasi Sekolah Tinggi Agama Buddha Negeri…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) menegaskan bahwa proses PK (Pengembalian Keuangan) Haji…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Abdullah merespons pelaporan komika Pandji Pragiwaksono ke…
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar melepas ribuan peserta Jalan Sehat Kerukunan Umat Beragama…
MONITOR, Jakarta - Sekretaris Jenderal Partai Gelombang Rakyat (Gelora) Mahfuz Sidik Indonesia mengatakan, pemerintah Indonesia…
MONITOR, Jakarta - Jelang Pukul 19.00 Stadion Galuh Ciamis sudah mulai ramai. Masyarakat berpakaian gamis…