Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera
MONITOR, Jakarta – Dipilihnya nama Kepala Bareskrim Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri menuai tanggapan dari Anggota DPR RI, Mardani Ali Sera. Ya, dari sekian nama petinggi Polri, Presiden Joko Widodo tampaknya lebih percaya untuk menyerahkan nama Listyo ke meja DPR RI.
Legislator dari fraksi PKS ini berharap, Kapolri baru nantinya mampu menjawab tantangan kejahatan kedepan, mampu menjadi pengayom masyarakat, menghormati HAM dan menjaga harmoni dengan TNI.
“Kemudian berani menegakkan aturan dan mampu berlaku adil. Jika itu yang dilakukan, niscaya keadilan akan hadir di negeri ini,” kata Mardani Ali Sera, Kamis (14/1/2021).
Ia berharap Kapolri terpilih nantinya dapat mempertahankan dan meningkatkan implementasi polisi yang Promoter (Profesional, Modern, Terpercaya).
“Kita semua berharap Polri bisa lebih dekat dengan masyarakat dengan cara modern dan profesional dalam menangani segala kasus yang ada,” imbuhnya.
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar merekomendasikan 11 strategi mediasi yang dapat dijalankan…
MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi I DPR RI, Sukamta menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas wafatnya…
MONITOR, Indramayu - Menteri Pekerjaan Umum (PU) Dody Hanggodo menegaskan komitmen pemerintah dalam mendorong penerapan…
MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menyoroti temuan 16 item kosmetik yang terbukti…
MONITOR, Jakarta - Lebaran selalu identik dengan mudik, tradisi tahunan yang membuat jutaan orang pulang…
MONITOR, Jakarta - Presiden Amerika Serikat, Donald Trump protes terhadap kebijakan halal yang diterapkan Indonesia…