HUMANIORA

Kunjungi GPIB Immanuel, Yaqut: Saya Menag untuk Semua Agama

MONITOR, Jakarta – Menteri Agama (Menag), Yaqut Cholil Quomas, melakukan kunjungan kerja pertamanya dengan menghadiri perayaan Natal di GPIB Immanuel (Gereja Blenduk) Semarang, Jawa Tengah, Kamis (24/12/2020) malam.

Yaqut tiba di Gereja Blenduk dengan pengawalan puluhan Anggota Barisan Ansor Serbaguna (Banser) dan disambut oleh Ketua Jemaat GPIB Immanuel, Yorinawa Salawangi.

Pria yang akrab disapa Gus Yaqut itu berada di dalam gereja selama beberapa menit untuk menyapa sejumlah jemaat sebelum menemui sejumlah wartawan di depan gereja yang berada di kawasan Kota Lama Semarang.

Yaqut menegaskan bahwa ia merupakan Menag untuk semua agama, bukan hanya untuk satu agama saja.

“Saya yakinkan kepada saudara-saudara yang malam ini merayakan Natal bersama bahwa saya Menteri Agama untuk semua agama, bukan satu agama saja dan malam ini saya mengunjungi sahabat serta saudara-saudara kita yang sedang merayakan Natal untuk ikut berbagi kebahagiaan dengan mereka,” ungkapnya seperti dikutip dari Antara, Jakarta, Jumat (25/12/2020).

Yaqut juga menyampaikan pesan kepada umat beragama untuk menjadikan agama sebagai sumber inspirasi, sumber kedamaian dan menyebarkan kasih sayang.

Jemaat GPIB Immanuel, Ida Lomboan, mengapresiasi kunjungan kerja Menag pada malam Natal tersebut.

“Bapak Menteri Agama memang tidak seiman, tapi beliau mau bersama-sama dengan kami. Beliau pesan agar menjaga kerukunan antarumat beragama,” ujarnya.

Recent Posts

Menag: Ekonomi Syariah Bukan Lagi Alternatif, Tapi Instrumen Utama Keadilan

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Republik Indonesia, Nasaruddin Umar menegaskan bahwa ekonomi syariah tidak boleh…

46 menit yang lalu

Mendikdasmen: Digitalisasi Jangkau 288 Ribu Sekolah, Termasuk Daerah 3T

MONITOR, Jakarta - Pembelajaran Sains di sekolah selama ini kerap berhenti pada rumus yang dihafalkan,…

2 jam yang lalu

Di Mesir, Indonesia Kenalkan Konsep Zakat dan Wakaf ke Dunia

MONITOR, Jakarta - Cairo International Book Fair (CIBF) ke-57 dimeriahkan seminar bertajuk Harmoni Sosial dan…

5 jam yang lalu

Gugur Saat Tugas, KKP Lepas Tiga Jenazah Korban Pesawat Jatuh

MONITOR, Jakarta - Proses pelepasan tiga jenazah korban kecelakaan pesawat air surveillance PK THT di…

11 jam yang lalu

Prabowo Teken Piagam Board of Peace di Swiss, Kawal Perdamaian Gaza

MONITOR, Jakarta - Indonesia terlibat langsung dalam upaya perdamaian Gaza dengan ditandatanganinya piagam Board of…

12 jam yang lalu

DPR Nilai Pro Kontra KUHP Baru Bukti Masyarakat Responsif

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI Nasir Djamil merespons positif adanya Pro dan…

17 jam yang lalu