Categories: POLITIK

Gibran Diduga Terseret Korupsi Bansos, Begini Reaksi Politikus Demokrat

MONITOR, Jakarta – Kasus korupsi bantuan sosial (Bansos) Covid-19 kian ramai diperbincangkan usai Juliari Batubara, eks Menteri Sosial, diciduk Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).

Belum lama ini, putra sulung Presiden Joko Widodo yakni Gibran Rakabuming Raka dikabarkan terseret kasus serupa. Ya, ia diduga terlibat dalam skandal korupsi bansos, sebagaimana laporan investigasi Tempo.

Mencuatnya nama Gibran dalam kasus ini menjadi babak baru, apalagi suami Selvi Ananda itu baru saja terpilih sebagai Walikota Surakarta dengan perolehan suara tinggi.

Dalam laporan Tempo, Gibran disebutkan diduga telah merekomendasikan PT. Sritex untuk ikut terlibat dalam proyek pembagian bansos. Sebagaimana diketahui, PT. Sritex berperan sebagai pemasok tas sembako bantuan sosial.

Menanggapi isu ini, Politikus Demokrat Andi Arief mengatakan apabila rumor tersebut benar, maka Presiden Jokowi harus mengambil langkah yang tepat sebagaimana mestinya.

“Kalau benar Gibran ada dalam skema bancakan pengadaan bansos, Pak Jokowi semestinya tahu apa yang sekarang harus dia lakukan,” tukas Kepala Bappilu DPP Demokrat ini, dalam laman Twitternya, Minggu (20/12).

Recent Posts

Bertolak ke Jepang, Kemenag Terus Kampanyekan Moderasi Beragama kepada Dunia

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas beserta jajarannya bertolak ke Jepang. Kunjungan kerja…

58 menit yang lalu

Kementan Gencarkan Gerakkan Tanam Mei di Grobogan untuk Percepatan Panen dan Antisipasi Penyerangan OPT

MONITOR, Jakarta - Dirjen Tanaman Pangan Kementerian Pertanian (Kementan), Suwandi, mengunjungi Kabupaten Grobogan untuk percepatan…

10 jam yang lalu

Hari Ke-2 Penilaian 236 Lahan UIII, Masyarakat Antusias Terima Tim KJPP

MONITOR, Depok - Penilaian 236 lahan atas nama Kementerian Agama oleh Tim Terpadu Penanganan Dampak…

12 jam yang lalu

Peluang Besar Ekspor dari Industri Linting Kertas Sigaret

MONITOR, Jakarta - Penyerapan tenaga kerja dan peningkatan devisa merupakan beberapa fungsi penting dari sektor…

13 jam yang lalu

PPIH Madinah Intensifkan Persiapan Keberangkatan Jemaah ke Makkah

MONITOR, Jakarta - Jemaah haji gelombang pertama akan mulai didorong dari Madinah Al-Munawwarah ke Makkah…

15 jam yang lalu

Kemenag: Jemaah Umrah Harus Tinggalkan Saudi Sebelum 29 Zulkaidah

MONITOR, Jakarta - Pemerintah Arab Saudi telah mengeluarkan kebijakan bahwa jemaah umrah masih bisa masuk…

17 jam yang lalu