Wakil Presiden KH Ma'ruf Amin
MONITOR, Jakarta – Tahun ini, pemerintah mengalokasikan dana Rp 695,2 triliun untuk program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Hal tersebut disampaikan Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin.
Dari jumlah tersebut, Ma’ruf menyatakan sekitar Rp 350 triliun atau lebih dari 50% dialokasikan untuk menjaga tingkat kesejahteraan masyarakat dan UMKM. Untuk menangani kelesuan ekonomi pemerintah telah memberikan prioritas dan berpihak kepada usaha mikro, kecil, dan menengah.
“Dengan kondisi ini, saya justru melihat peluang bagi kita untuk mendorong usaha mikro, kecil dan menengah sebagai motor pemulihan ekonomi nasional,” kata Ma’ruf Amin, dalam keterangannya, Kamis (10/12).
Lebih lanjut ia menjelaskan, khusus untuk UMKM diberikan dukungan anggaran lebih dari Rp 123 triliun. Selain itu juga diberikan berbagai insentif, termasuk keringanan pajak yang jumlahnya lebih dari Rp 100 triliun.
MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menegaskan bahwa salat tidak hanya memiliki nilai kesalehan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia menegaskan pentingnya pengelolaan anggaran operasional haji…
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mendorong dan mengusulkan…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan komitmennya dalam mengakselerasi penguatan industri nasional berbasis teknologi…
MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…
MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…