MEGAPOLITAN

Pradi-Afifah Akan Sediakan RS Keliling untuk Warga Depok

MONITOR, Depok – Pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota nomor urut satu, Pradi Supriatna-Afifah Alia berencana menyediakan Rumah Sakit (RS) keliling bagi warga Depok yang membutuhkan layanan kesehatan, terlebih di masa pandemi Covid-19.

Hal tersebut dikatakan Pradi menanggapi sejumlah persoalan kesehatan yang dialami warga Depok selama 15 tahun kebelakang.

“Kami (Pradi-Afifah) akan menyediakan rumah sakit keliling berupa 3 unit ambulans yang dilengkapi dengan tenaga medis disetiap kelurahan,” kata Pradi saat ditemui di kediamannya, di wilayah Kukusan, Beji, Kota Depok, Selasa (01/12).

Dijelaskan Pradi, bidang kesehatan menjadi salah satu fokus pembenahan yang akan dilakukan pasangannya jika nantinya terpilih menjadi Wali dan Wakil Walikota Depok.

Untuk itu Pradi mengatakan, selain program berobat gratis pakai KTP, mereka juga telah berencana membangun Puskesmas disetiap kelurahan, dan disetiap kecamatan terdapat Puskesmas yang memiliki ruang rawat inap.

“Kami juga akan membangun Puskesmas di setiap kelurahan dan menambah jumlah tenaga medis, sehingga kota Depok memiliki 63 puskesmas. Tapi, disetiap kecamatan, juga harus ada satu Puskesmas yang melayani pelayanan rawat iniap.”

“Insha Allah, kami komit untuk merealisasikan hal tersebut. Jangan lupa 9 Desember nanti pilih kami Pradi-Afifah, nomor 1,” pungkasnya.

Recent Posts

Kemenag Siapkan Program Pesantren Ramah Lingkungan

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama tahun ini menyiapkan program pesantren ramah lingkungan. Terobosan ini menjadi…

2 jam yang lalu

Partai Gelora: Indonesia Bisa Berselancar Dalam Kebijakan Tarif Dagang Trump

MONITOR, Jakarta - Dalam perdagangan internasional dan geoekonomi, setiap negara biasanya fokus pada kepentingan nasionalnya…

3 jam yang lalu

Dukungan Pertachem Dalam Hilirisasi Industri Strategis Nasional Menuju Swasembada Energi

MONITOR, Jakarta - Sebagai bagian dari komitmen nasional menuju swasembada energi dan penguatan industri hilir…

4 jam yang lalu

Presiden Jokowi dan Prabowo Komitmen Tinggi Bersama Wapresnya Berantas Korupsi dan Mafia Pangan

MONITOR, Jakarta - Menanggapi beredarnya potongan video pidato Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman saat menghadiri…

10 jam yang lalu

Junction Palembang Akan Dioperasikan dan Ditetapkan Tarif Pada 21 April 2025

MONITOR, Sumsel - PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) akan memberlakukan tarif pada Jalan Tol…

12 jam yang lalu

Kolaborasi TNI dan Mahasiswa, Bersama Bangun Masa Depan Bangsa

MONITOR, Jakarta - Perkembangan lingkungan strategis dan dinamika ancaman yang semakin kompleks, menuntut Kerjasama antara…

14 jam yang lalu