MONITOR, Jakarta – Pemerintah sangat optimistis dalam pengendalian pandemi Covid-19. Optimisme itu dapat dilihat dari grafik rata-rata kesembuhan berada di angka 83,6%.
Wakil Presiden Ma’ruf Amin mengatakan, angka tersebut jauh lebih baik dari rata-rata kesembuhan dunia yang berada di angka 69,03%.
Sementara data kasus aktif di Indonesia, kata Ma’ruf, saat ini berada di 13,25%. Menurutnya, angka ini jauh lebih baik dari rata-rata kasus aktif dunia yang berada di angka 28,55%.
“Ini menunjukkan perkembangan dan peningkatan yang baik,” kata Ma’ruf Amin, di Istana Negara, Selasa (1/12).
Lebih lanjut Ma’ruf mengungkapkan pemerintah tengah menggenjot serta memperbaiki rata-rata kasus kematian Covid-19, dimana saat ini masih berada di angka 3,1%.
“Kita masih memperbaiki rata-rata kematian yang saat ini masih berada di angka 3,1%, sedangkan rata-rata kematian dunia berada di angka 2,32%,” pungkasnya.
MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman meresmikan Pasar Umum Negara (PUN),…
MONITOR, Jakarta - Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo HR Muhammad Syafi’i menghadiri peringatan Hari Guru…
MONITOR, Jakarta - Di peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2024, Wakil Ketua DPR RI Cucun…
MONITOR, Jakarta - Komisi XIII DPR RI mempertanyakan dasar hukum kebijakan Pemerintah yang akan memulangkan…
MONITOR, Jakarta - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto bersama Menteri Pertahanan Republik Indonesia Letjen…
MONITOR, Jakarta - Kementerian Hukum (Kemenkum) RI mengawal pelaksanaan seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS)…