MEGAPOLITAN

Serukan Pradi-Afifah Menang, Giring Eks Nidji: Jangan Kasih Kendor!

MONITOR, Depok – Mantan vokalis grup Nidji, Giring Ghanesa yang juga Plt Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia, yakin pasangan Pradi Supriatna-Afifah Alia akan memenangi Pilwalkot Depok 2020.

Dengan semangat perubahan, Giring mengatakan, mesin PSI akan terus bergerak untuk mensosialisasikan nomor urut satu Pradi-Afifah.

“Jangan kasih kendor,” kata Giring saat menghadiri kampanye dialogis bersama Afifah Alia di wilayah Kecamatan Cilodong, Kota Depok, Kamis (12/11) kemarin.

Untuk itu Giring menyerukan kepada kader PSI yang ada di Kota Depok agar terus berjuang dalam perjuangan memenangkan Pradi-Afifah sebagai Wali dan Wakil Walikota periode 2021-2026.

“Kami yakin, Pradi-Afifah menang dalam Pilkada tahun ini. Dan ingat, ketika sudah dilantik, gandenglah anak-anak muda dalam menentukan sebuah gagasan untuk mengembangkan kota Depok,” ujarnya.

Ketua DPW PSI Propinsi Jawa Barat, Furqon menyebut bahwa momentum Pilkada ini dijadikan pembelajaran bagi kader-kader PSI untuk terus bergerak ditengah masyarakat.

“Pilkada ini harus dijadikan pembelajaran, moment untuk melipatgandakan suara, kader, bahkan anggota legislatif,” kata Furqon.

Tak hanya itu, Furqon inginkan pelipatgandaan program dari kader PSI untuk masyarakat. Sehingga keberadaan PSI sangat berarti ditengah masyarakat.

Recent Posts

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

4 jam yang lalu

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

5 jam yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

6 jam yang lalu

Dialog Bareng KAHMI dan ICMI, Prof Rokhmin: Negara ini Sakit Sebenarnya

MONITOR, Cirebon - Berbagai tantangan dan persoalan yang dialami bangsa Indonesia dinilai kian mengkhawatirkan dari…

6 jam yang lalu

Percepatan Tanam, Kementan Tinjau Tanaman Padi Organik di Magelang

MONITOR, Magelang - Direktur Jenderal Tanaman Pangan Kementerian Pertanian RI, Suwandi terus berkeliling ke berbagai…

7 jam yang lalu

Perkuat Cybersecurity Indonesia, Telkom bersama F5 Kokohkan Kemitraan Strategis

MONITOR, Jakarta - Menjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia, PT…

7 jam yang lalu