BERITA

Ketua DPRD DKI Usul Tunjangan Kinerja ASN Dikembalikan 100 Persen

MONITOR, Jakarta – Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetyo Edi Marsudi, mendorong Pemerintah Provinsi DKI Jakarta untuk mempertimbangkan pengembalian tunjangan kinerja daerah 100 persen bagi ASN DKI Jakarta.

Adapun kriterianya, yakni berlaku bagi ASN yang beririsan langsung dengan pencegahan dan penanganan pandemi Covid-19 seperti Dinas Kesehatan, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), Dinas Penanggulangan Bencana, Kebakaran, dan Penyelamatan (Gulkarmat), Dinas Lingkungan Hidup serta Dinas Perhubungan.

“Patut disadari mereka lah pahlawan-pahlawan Ibukota untuk saat ini. Mereka yang berada di lapangan dan bersentuhan langsung dengan masyarakat,” kata Prasetyo dalam keterangannya, di Jakarta.

Ia menjelaskan, tambahan penghasilan mereka ikut terimbas pemangkasan 25 persen selama pandemi, ini terhitung sejak April-Desember 2020. Akibatnya, mereka hanya menerima 50 persen hak keuangan yang seharusnya diterima.

“Objektif untuk mengembalikan hak keuangan tersebut saya kira perlu dilakukan,” imbuhnya.

Selain itu, ia menimbang kini terjadi peningkatan kualitas dalam Perubahan APBD hingga menjadi Rp63,23 triliun dari perhitungan Pemprov DKI Jakarta sebelumnya hanya mencapai Rp47,2 triliun.

Recent Posts

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

31 menit yang lalu

KKP Berhasil Tambah Kuota Tangkap Tuna untuk Indonesia di Sidang IOTC

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menambah kuota tangkapan tiga jenis tuna…

3 jam yang lalu

Menteri Agama Imbau Jemaah Haji Doakan Palestina

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan agar para jemaah haji Indonesia tidak bersikap…

8 jam yang lalu

Kementan Perkuat Serapan dan Stabilisasi Harga Telur di Tingkat Peternak

MONITOR, Blitar - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak dalam menjaga keseimbangan…

10 jam yang lalu

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

13 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

14 jam yang lalu