NASIONAL

Sebut Kepulangan Rizieq Bagus, Nyai Tanjung: Artinya Sudah Siap Ikuti Proses Hukum

MONITOR, Jakarta – Politikus PDI Perjuangan (PDIP), Dewi Tanjung, menilai bahwa kepulangan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab ke Indonesia adalah suatu hal yang bagus.

Dewi mengungkapkan bahwa hal itu berarti Rizieq Shihab sudah siap menjalani semua proses hukum yang pernah disangkakan kepadanya.

“Apabila Rizieq Shihab benar-benar pulang ke Indonesia itu bagus. Artinya, Rizieq sudah siap mengikuti proses hukum atas kasus-kasus yang menjerat dia. Rizieq kabur ke Arab kan karena dia ketakutan dan tidak mau mempertanggungjawabkan perbuatan melanggar hukum yang dia lakukan,” ungkapnya seperti dikutip dari Suara.com, Jakarta, Kamis (5/11/2020).

Dewi pun mengaku tidak mempersoalkan kepulangan Rizieq Shihab karena Pemerintah Indonesia tidak melarang. Kendati demikian, Dewi mengaku masih bertanya-tanya akan naik apa Rizieq Shihab pulang ke Indonesia.

Sebab, menurut Dewi, bukankah pesawat yang akan digunakan Rizieq Shihab ke Indonesia adalah produk Prancis yang saat ini tengah diserukan untuk diboikot.

“Pertanyaan saya Rizieq Shihab pulang ke Indonesia naik apa? Bukankah FPI dan 212 menyuarakan boikot produk buatan Perancis? Pesawat Airbus yang dari Arab Saudi semua kan buatan Prancis,” ujarnya.

Seperti diketahui, Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab sebelumnya telah mengumumkan bahwa ia akan pulang ke Indonesia. Rencananya, kepulangan itu dilakukan pada 10 November 2020 mendatang.

Selain mengumumkan kepulangannya, Rizieq Shihab bahkan menunjukkan tiket pulangnya. Rizieq Shihab akan pulang dengan menaikin Pesawat Saudia Airline bernomor SV 816 dan tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta.

Recent Posts

Ekspor Produk Kulit Naik 8 Persen, Kemenperin Optimalkan Sentra IKM di Jogja

MONITOR, Jakarta - Pemerintah terus memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan industri kecil dan menengah (IKM)…

2 jam yang lalu

Dua Hari Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus, Jasa Marga Catat 313 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 313.695 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

8 jam yang lalu

Gelar Bimbingan Manasik Haji Nasional, Kemenag Raih Rekor MURI

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama meraih penghargaan dari Museum Rekor Indonesia (MURI) atas terselenggaranya Bimbingan…

9 jam yang lalu

Bertemu Ketua Parlemen Palestina, Puan Sampaikan Dukungan RI Tak Pernah Surut

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani bertemu dengan Ketua Parlemen Palestina, Rawhi Fattouh…

10 jam yang lalu

Mentan: Wapres Gibran Dukung Penuh Pemberantasan Mafia Beras dan Korupsi, Teguran Terjadi di Masa Lalu

MONITOR, Makassar – Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman meluruskan informasi yang beredar terkait video pidatonya…

11 jam yang lalu

100.000 Visa Haji Reguler Terbit, Jemaah Masuk Asrama 1 Mei

MONITOR, Jakarta - Direktur Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama Hilman Latief menyatakan…

19 jam yang lalu