POLITIK

Menkominfo: Ada 42 Isu Hoaks Bertebaran selama Demo Omnibus Law

MONITOR, Jakarta – Menteri Komunikasi dan Informatika Johnny G Plate mengatakan ada puluhan isu hoaks yang meramaikan media sosial saat demo UU Cipta Kerja. Johnny mengkategorikan isu hoaks kedalam dua bagian.

“Ada 2 jenis hoaks, pertama hoaks di medsos dan hoaks yang dibicarakan di ruang publik yang disampaikan ada di medsos dan ada 42 isu hoaks,” ujar Johnny G. Plate dalam program Mata Najwa, Rabu (14/10) malam.

Salah satu yang diperbincangkan publik yaitu kasus dugaan pemukulan polisi terhadap demonstran hingga keberadaan Presiden Joko Widodo saat demo berlangsung.

“Ada ratusan ribu percakapannya itu menyangkut isu yang salah dan dikualifikasikan sebagai disinformasi, contohnya video aksi pemukulan polisi di DPRD Kota Malang, Jokowi kabur tinjau tol ketika omnibus law,” terang Menteri dari Partai NasDem ini.

Johnny menambahkan, masih ada informasi hoaks lainnya yaitu mengenai penghapusan cuti dan pesangon dalam UU Cipta Kerja.

“Termasuk (hoaks) substansi yang dibicarakan dalam UU seperti omnibus law menghapus cuti haid, cuti hamil, hapus pesangon,” pungkasnya.

Recent Posts

Komisi III Cek Persiapan Keamanan Jelang Berlangsungnya ‘World Water Forum’ ke-10 di Bali

MONITOR, Jakarta - Tim Kunjungan Kerja Reses Komisi III DPR RI melakukan pengecekan persiapan keamanan jelang…

6 menit yang lalu

Pertamina Goes To Campus, Langkah Kolaborasi Pertamina Hadapi Trilema Energi

MONITOR, Jakarta – Industri energi di Indonesia saat ini tengah berhadapan dengan trilema energi, yakni…

2 jam yang lalu

Pemerintah Akselerasi Sertifikasi Halal Produk Makanan dan Minuman di 3.000 Desa Wisata

MONITOR, Jakarta - Pemerintah mengakselerasi sertifikasi halal bagi produk makanan dan minuman di destinasi wisata.…

2 jam yang lalu

Merintis Destinasi Pariwisata Berkelanjutan, Dua Pengusaha Berkolaborasi

MONITOR, Jakarta – Visi pengembangan pariwisata berkelanjutan yang mengangkat nilai-nilai lokal Indonesia menjadi perhatian besar…

6 jam yang lalu

Berangkatkan Mahasiswa ke Tiga Negara, UIN Jember Rilis Overseas Student Mobility Program

MONITOR, Jakarta - Fakultas Syariah Universitas Islam Negeri Kiai Haji Achmad Siddiq (UIN KHAS) Jember…

7 jam yang lalu

Pasukan TNI Polri Berhasil Evakuasi Jenazah Alexsander Parapak Korban Penembakan OPM

MONITOR, Timika - Pasca Aparat Keamanan (Apkam) Gabungan TNI Polri merebut Distrik Homeyo, Kabupaten Intan…

7 jam yang lalu