Jumat, 29 Maret, 2024

Covid-19 DKI; Pasien Sembuh Capai 82 Persen dan Kematian 2,2 Persen

MONITOR, Jakarta – Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, mengatakan, sekalipun angka penyebaran Covid-19, masih cukup tinggi tapi tingkat kesembuhannya sudah sangat baik. Yakni mencapai 82 persen dan angka kematian terus turun sudah sampai di 2,2 persen.

“Dengan tingkat kesembuhan yang sudah baik, ini tentunya sangat menggembirakan. Dan semuanya karena ditunjang dengan pelayanan serta fasilitas kesehatan yang baik,”ujar Riza Patria kepada wartawan saat mengunjungi RSUD Pasar Minggu dan Wisma Atlet, Sabtu (3/10).

Menurut Riza Patria, Pemprov DKI memang menginstruksikan kepada Dinas Kesehatan DKI, agar pasien Covid-19 benar-benar diprioritas untuk semua kebutuhannya selama perawatan.

“Kami ingin memastikan, semua RSUD di DKI terus bekerja sebaik mungkin. Kedatangan saya di RSUD Pasar Minggu sengaja mengecek, memastikan kalau RSUD Pasar Minggu ini memiliki jumlah Sumber Daya Manusia (SDM) dokter, tenaga kesehatan yang cukup. Kemudian juga kami juga memastikan bahwa pasien dilayani secara baik dengan fasilitas dan alat-alat yang terbaik yang kami miliki,”terangnya.

- Advertisement -

Lanjutnya, dalam mengecek pelayanan pasien Covid-19, pihaknya tidak hanya melakukan komunikasi dengan doketer atau tenaga kesehatan saja. Pihaknya mengaku melakukan komunikasi juga dengan pasien Covid-19.

“Mereka (pasien) merasa bersyukur dirawat dengan pelayanan terbaik. kemudian jumlah obat-obatan juga cukup. Jadi saya pribadi tenang tidak hanya mendengar laporan dari tenaga medis dan media, tapi juga melihat langsung, interaksi berdialog dengan dokter perawat dan pasien,”jelasnya.

Riza Patria pun meminta, kalau pelayanan yang baik tidak hanya diberikan kepada pasien warga Jakarta saja. Tapi seluruh warga dari daerah mana saja ketika datang untuk mendapatkan perawatan di RSUD yang ada di DKI Jakarta harus mendapatkan pelayanan yang terbaik juga.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER