PERTANIAN

Rehab Saluran Irigasi Tingkatkan Provitas di Majalaya

MONITOR, Bandung – Provitas pertanian di Desa Padaulu, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, mengalami peningkatan berkat rehabilitasi jaringan irigasi tersier (RJIT) dari Ditjen Prasarana dan Sarana Pertanian (PSP) Kementerian Pertanian. Provitas yang sebelumnya 5,8 ton/hekater (ha), kini meningkatkan menjadi 6,2 ton/ha.

Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo mengatakan peningkatan tersebut membuktikan RJIT yang dilakukan sudah tepat sasaran.

“Tujuan RJIT adalah membantu pertanian. Memastikan air selalu tersedia saat pertanian membutuhkan. Dengan peningkatan provitas, berarti kegiatan RJIT yang dilakukan di Kabupaten Bandung ini sudah tepat,” tuturnya.

Sementara Dirjen PSP Kementerian Pertanian Sarwo Edhy, mengatakan RJIT di Majalaya dilakukan karena saluran irigasi bocor.

“Sering terjadinya kebocoran air pada salah satu petakan sawah. Akibatnya air terbuang dan tidak termanfaatkan. Dampaknya, air tidak sampai dan tidak mencukupi kebutuhan di sawah. Setelah kita rehabilitasi, lahan pertanian disekitar dapat terpenuhi kebutuhan airnya dengan baik dan merata,” katanya.

Kegiatan RJIT di Desa Padaulun, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Bandung, dilakukan oleh kelompok tani Soleh Mini 2 dengan ketua Ade Sumarna.

Luas oncoran sebelum ada RJIT adalah 30 ha. Sedangkan sesudah RJIT selesai dibangun oncoran mencapai 50 ha. Peningkatan pun terjadi pada indeks pertanaman (IP), dari sebelumnya IP 200, meningkat menjadi IP 300.

Recent Posts

BEM Nusantara DKI Jakarta Apresiasi Gubernur Tangani Persoalan Banjir

MONITOR, Jakarta - Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Nusantara DKI Jakarta memberikan apresiasi kepada Gubernur Pramono…

8 jam yang lalu

DPR Desak Polisi Usut Kasus Jual Beli Rekening Judol, Dorong Pelaku Dijerat Hukuman Maksimal

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Abdullah mendesak kepolisian untuk mengusut tuntas pihak-pihak…

9 jam yang lalu

24 Calon Dubes Penuhi Syarat, DPR Harap Diplomasi RI Makin Kuat

MONITOR, Jakarta - Komisi I DPR RI telah merampungkan fit and proper test 24 calon…

9 jam yang lalu

DPR Desak Kasus Kematian Brigadir Nurhadi Diusut Transparan, Soroti Gaya Hidup Aparat

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi III DPR RI, Sarifudin Sudding menegaskan bahwa penanganan kasus kematian…

10 jam yang lalu

571 Ribu Penerima Bansos Terindikasi Judol, Puan: Telusuri Tuntas, Masyarakat Rentan Jangan Jadi Korban

MONITOR, HJakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta pemerintah segera melakukan penelusuran dan validasi…

10 jam yang lalu

IPW Sebut Penambahan Anggaran untuk Polri Adalah Sebuah Keniscayaan, Ini Alasannya

MONITOR, Jakarta - Ketua Indonesia Police Watch (IPW), Sugeng Teguh Santoso, mengungkapkan bahwa penambahan anggaran…

17 jam yang lalu