MEGAPOLITAN

Kampanye Pilkada Depok Diminta Terapkan Prokes Secara Ketat

MONITOR, Depok – Wali Kota Depok, Mohammad Idris mengingatkan kepada seluruh Pasangan Calon (Paslon) dan tim sukses (timses) agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang ketat selama pelaksanaan kampanye. Hal tersebut dimaksudkan untuk mencegah terbentuknya klaster baru penularan Covid-19.

Mohammad Idris mengatakan, sudah menjadi hal yang lumrah dalam masa Pilkada, masing-masing Paslon akan berkampanye ke masyarakat. Namun di masa pandemi Covid-19 ini, tentu ada batasan yang perlu diperhatikan.

“Antusiasme masyarakat dalam masa kampanye tahun ini akan menjadi perhatian kita bersama. Semangat demokrasi kita harus diikuti dengan ketentuan protokol kesehatan,” katanya di Balai Kota, baru-baru ini.

Labih lanjut Idris mengatakan, Pemkot Depok telah membuat aturan tentang Pembatasan Aktivitas Warga (PAW). Yaitu segala aktivitas dibatasi sampai pukul 21.00 WIB.

“Termasuk larangan untuk timses atau masyarakat yang berkumpul-kumpul atau mengadakan kegiatan kampanye,” paparnya.

Karena itu, Idris yang juga sebagai Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok ini meminta kepada camat dan lurah untuk membantu petugas penyelenggara Pemilu dalam meminimalisir terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

“Dibutuhkan kedisiplinan dan tindakan tegas dari penegak hukum. Kami berharap Pilkada tahun ini berjalan penuh kedamaian, keceriaan, dan aman,” pungkasnya.

Recent Posts

Aksi Taruna Akademi TNI Bersihkan Sekolah Pascabanjir Aceh Tamiang

MONITOR, Aceh Tamiang - Taruna Akademi TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas Taruna (Satgastar) Latsitarda…

2 jam yang lalu

Kepala Barantin Bersama Mentan Tindak Tegas Pemasukan Beras Tanpa Dokumen Karantina

MONITOR, Karimun - Kepala Badan Karantina Indonesia (Barantin) mendampingi Menteri Pertanian Republik Indonesia dalam kunjungan…

7 jam yang lalu

Menhaj Irfan Yusuf: Integritas ASN Fondasi Utama Layanan Haji

MONITOR, Jakarta - Menteri Haji dan Umrah Republik Indonesia, Mochamad Irfan Yusuf, menekankan pentingnya perubahan…

11 jam yang lalu

Tembus Rp270,9 Triliun, DKI Jakarta Kuasai Investasi Dalam Negeri

MONITOR, Jakarta - Provinsi DKI Jakarta kembali menunjukkan perannya sebagai magnet utama investasi dalam negeri.…

13 jam yang lalu

Wujud Toleransi, 57 Siswa Kristen-Katolik Sekolah di MIN 3 Sumba Timur

MONITOR, Jakarta - Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 3 Sumba Timur menjadi tempat belajar bersama bagi…

14 jam yang lalu

SETARA Institute: Pelibatan TNI dalam Penanggulangan Terorisme Ancam Supremasi Sipil dan Kepastian Hukum

MONITOR, Jakarta — Ketua Dewan Nasional SETARA Institute, Hendardi, menilai pelibatan Tentara Nasional Indonesia (TNI)…

16 jam yang lalu