BERITA

Hj. Umi Kulsum Meninggal, Fraksi PKS DPRD DKI Kembali Berduka

MONITOR, Jakarta – Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta kembali berduka. Pasalnya, salah satu anggotanya yakni Hj. Umi Kulsum meninggal dunia di RSUP Persahabatan, Rawamangun, Jakarta Timur, pada Sabtu (29/8) pukul 20.00 WIB.

Kabar meninggalnya Umi Kulsum, yang merupakan anggota Komisi A ini, dibenarkan oleh Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Mohammad Arifin.

“Ya benar anggota Fraksi PKS, Umi Kulsum meninggal dunia. Kita doakan bersama semoga semua amal ibadah almarhum diterima Allah SWT. Dan keluaga yang meninggal bisa diberi kesabaran dan ketabahan,” ujar Arifin kepada MONITOR.

Terkait penyebab kematian Umi Kulsum, Arifin menjelaskan bahwa almarhumah meninggal karena penyakit komplikasi.

“Jadi almarhum selama ini, punya penyakit diabetes, jatung dan kelebihan berat badan,” terangnya.

Diakui Arifin, almarhumah pernah menjalani tes swab namun hasilnya selalu negatif. “Bukan karena Covid-19, tapi karena komplikasi ya,” jelasnya.

Sekedar diketahui, sebelumnya anggota Fraksi DPRD DKI Jakarta, Dani Anwar meninggal dunia. Berbeda dengan Umi Kalsum, Dani Anwar yang pernah maju di Pilkada Jakarta sebagai calon wakil gubernur dikabarkan meninggal karena virus corona. Adalah Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi, yang saat itu menyatakan bahwa Dani Anwar, meninggal akibat tertular virus Covid-19.

Recent Posts

Kementerian PU Selesaikan SPAM Bintang Bano Berkapasitas 100 Liter per Detik

MONITOR, Jakarta - Guna mengoptimalkan pemanfaatan air dari Bendungan Bintang Bano, Kementerian Pekerjaan Umum melalui…

3 jam yang lalu

Ledakan di Rumah Polisi Tewaskan Ibu dan Anak

MONITOR, Jatim - Sebuah ledakan terjadi di sebuah rumah milik anggota Bhabinkamtibmas Polsek Dlanggu di…

4 jam yang lalu

Dukung Kebijakan Pemerintah, KPI Produksi B40

MONITOR, Jakarta - Kilang Pertamina Internasional (KPI) sebagai Subholding Refining dan Petrochemical mendukung program Pemerintah…

5 jam yang lalu

Siapkan Permen, Menteri UMKM Komitmen Dukung Ketahanan Pangan

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), Maman Abdurrahman menegaskan komitmen Kementerian…

7 jam yang lalu

Lantik 13 Pejabat Eselon I dan 5 Staf Khusus, Ini Pesan Menperin

MONITOR, Jakarta - Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita melantik sebanyak 13 pejabat eselon I atau…

7 jam yang lalu

Menteri Yandri Imbau Pemda Optimalkan SDM Desa, Cegah Urbanisasi

MONITOR, Palembang - Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Mendes PDT) Yandri Susanto mengimbau seluruh…

8 jam yang lalu