POLITIK

Ketua MPR Minta Pemerintah Tak Buru-buru Buka Bioskop

MONITOR, Jakarta – Pemerintah diminta tidak terburu-buru menerapkan kebijakan membuka operasional bioskop di tengah pandemi COVID-19, karena dikhawatirkan menjadi klaster baru penyebaran virus asal China tersebut.

“Pemerintah jangan terburu-buru memberikan izin penayangan film di bioskop sebelum pengusaha bioskop mempersiapkan terlebih dahulu secara optimal sarana dan prasarana di bioskop,” ungkap Ketua MPR RI, Bambang Soesatyo, di Jakarta, Kamis (27/8/2020).

Pria yang akrab disapa Bamsoet itu mengatakan, sarana dan prasarana tersebut seperti sistem sirkulasi dan ventilasi udara yang disesuaikan dengan kebutuhan pandemi saat ini.

Menurut Bamsoet, bioskop perlu memasang saringan udara, seperti penggunaan HEPA filters karena mempunyai Minimum Efficiency Reporting Value (MERV) yang tinggi untuk mengukur kemampuan suatu filter dalam menyaring partikel kecil.

“Perlu memastikan angka kasus COVID-19 sudah mengalami penurunan yang signifikan karena di antara penonton bisa saja terdapat Orang Tanpa Gejala (OTG) yang berpotensi membawa virus sekalipun protokol kesehatan telah diterapkan,” katanya.

Bamsoet menilai, langkah itu perlu. Pasalnya, di dalam bioskop, sirkulasi udara kurang begitu baik karena merupakan ruangan kedap suara.

Politikus Partai Golkar itu juga meminta pemerintah mempertimbangkan secara matang rencana membuka operasional bioskop karena pemulihan ekonomi dan penanggulangan COVID-19 harus secara bersamaan.

“Namun, rencana tersebut dapat membuka peluang terjadinya klaster penularan baru COVID-19, mengingat masih terus meningkatnya angka kasusnya di Indonesia,” ujarnya.

Bamsoet juga meminta Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif bersama pengusaha bioskop untuk memberikan solusi inovatif, seperti membuka penayangan film dengan layar yang dapat ditonton melalui mobil atau kendaraan pribadi masing-masing.

Langkah lain, lanjut Bamsoet, bisa menggunakan aplikasi menonton film yang dapat diakses melalui website atau aplikasi tertentu sehingga masyarakat tetap dapat menonton film.

“Pemerintah terlebih dahulu menggencarkan contact tracing dan pemeriksaan atau rapid/swab test di wilayah-wilayah yang masih memiliki angka kasus COVID-19 yang tinggi,” ungkapnya.

Bamsoet menambahkan, langkah itu untuk memastikan angka kasus COVID-19 benar-benar turun secara signifikan, kemudian dapat mempertimbangkan membuka kembali layanan bioskop.

Recent Posts

Menteri Agama Imbau Jemaah Haji Doakan Palestina

MONITOR, Jakarta - Menteri Agama Nasaruddin Umar menekankan agar para jemaah haji Indonesia tidak bersikap…

3 jam yang lalu

Kementan Perkuat Serapan dan Stabilisasi Harga Telur di Tingkat Peternak

MONITOR, Blitar - Kementerian Pertanian (Kementan) terus memperkuat sinergi dengan berbagai pihak dalam menjaga keseimbangan…

5 jam yang lalu

Puan Usul Forum Parlemen Bela Palestina Diperluas Hingga Eropa dan Amerika Latin

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri forum diskusi kelompok parlemen negara-negara yang…

9 jam yang lalu

Jasa Marga Catat 165 Ribu Kendaraan Meninggalkan Jabotabek pada Libur Panjang Wafat Yesus Kristus dan Kebangkitan Yesus Kristus

MONITOR, Jakarta - PT Jasa Marga (Persero) Tbk. mencatat sebanyak 165.466 kendaraan meninggalkan wilayah Jabotabek…

9 jam yang lalu

Hadiri Forum Parlemen Bela Palestina di Turki, Puan Audiensi Dengan Erdogan

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani menghadiri pertemuan kelompok parlemen negara-negara yang mendukung…

11 jam yang lalu

DPR Kecam Pelecehan di KRL, Transportasi Umum Harus Jadi Ruang Aman Bagi Perempuan

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi V DPR Irine Yusiana Roba Putri mengecam keras pelecehan seksual…

11 jam yang lalu