POLITIK

Terpilih Jadi Ketua DPD II Golkar Jaksel, Ini Janji Inez Yuanna

MONITOR, Jakarta – Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Tingkat II Partai Golongan Karya (Golkar) Jakarta Selatan secara resmi telah melaksanakan perhelatan Musyawarah Daerah (Musda) ke X yang di helat di sekretariatan DPD I Golkar DKI Jakarta, Selasa (25/8/2020) malam.

Pada perhelatan Musda yang dihadiri oleh 75 orang peserta memutuskan Inez Yuanna, Kader Golkar yang saat ini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal DPD Golkar DKI Jakarta serta juga Wakil Bendahara umum DPP Himpunan Wanita Karya (HWK) menjadi Ketua DPD II Partai Golkar Jaksel masa bakti, 2020 – 2025.

Dengan terpilihnya Inez, berarti Inez adalah kader Golkar perempuan yang mengisi posisi ketua DPD II dari enam Ketua DPD se- jakarta.

Terpilih menjadi Ketua DPD II Partai Golkar Jaksel, Inez pun berjanji melaksanakan Tri Sukses Konsilidasi, yakni, konsilidasi kader, konsilidasi kelembagaan dan konsilidasi program.

“Saya tekankan bahwa Partai Golkar harus melaksanakan Tri Sukses Konsilidasi yang mencakup, konsilidasi kader, konsilidasi kelembagaan dan konsilidasi program,” ujar Inez.

Dengan Tri Sukses Konsilidasi tersebut, Inez bertekad untuk mengembalikan supremasi Partai Golkar melalui pemenangan Partai Golkar pada Pilkada DKI Jakarta dan pemenangan Pemilu 2024 mendatang.

“Di bawah kepemimpinan saya, Partai Golkar Jakarta Selatan akan melakukan konsilidasi vertikal sampai ke tingkat kelurahan dan menggerakan semua potensi kader dengan melakukan program-program partisipasi masyarakat,”terangnya.

Program-program partisipasi masyarakat yang dimaksud, dijelaskan Inez, diantaranya adalah, program koperasi, UMKM, dana bergulir serta kegiatan ekonomi lainnya yang manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh seluruh masyarakat.

“Saya tekankan kembali, untuk kembali meraih supremasi Partai Golkar, di Pemilu 2024 mendatang, Golkar Jakarta Selatan siap menempatkan kader-kader terbaiknya sebanyak-banyaknya untuk duduk sebagai wakil rakyat Jakarta,”pungkasnya.

Recent Posts

Wamen PU: Bendungan Jlantah di Karanganyar Siap Diresmikan Januari 2025

MONITOR, Jateng - Kementerian Pekerjaan Umum (PU) melalui Direktorat Jenderal Sumber Daya Air terus melakukan…

49 menit yang lalu

Menteri ESDM dan Dirut Pertamina Tinjau Terminal BBM dan LPG di Banten, Pastikan Pasokan Energi Jelang Nataru Aman

MONITOR, Banten - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, melakukan peninjauan langsung…

2 jam yang lalu

28.536 Guru PAI di Sekolah Ikuti PPG 2024

MONITOR, Jakarta - Direktorat Pendidikan Agama Islam pada Direktorat Jenderal Pendidikan Islam, Kementerian Agama tahun…

5 jam yang lalu

Puan Minta Pemerintah Pastikan Kesiapaan Angkutan Umum Jelang Libur Akhir Tahun

MONITOR, Jakarta - Ketua DPR RI Puan Maharani meminta Pemerintah untuk memastikan kesiapan semua sarana…

5 jam yang lalu

Bonnie Triyana: Sensor Karya Yos Suprapto Jadi Preseden Buruk Pemerintahan Prabowo

MONITOR, Jakarta - Anggota Komisi X DPR RI Bonnie Triyana menyoroti peristiwa penutupan pameran lukisan…

8 jam yang lalu

Gerakan Minum Susu dan Makan Bergizi di Banyumas Tuai Pujian

MONITOR, Jateng - Gerakan Minum Susu dan Makan Bergizi di Kabupaten Banyumas Provinsi Jawa Tengah…

8 jam yang lalu