INTERNASIONAL

Dua Kendaraan TNI Rusak Kena Imbas Ledakan di Beirut

MONITOR, Jakarta – Dua kendaraan operasional TNI yang bertugas di bawah naungan Persatuan Bangsa-Bangsa (PBB) terkena dampak ledakan di Beirut, Lebanon.

Komandan Pusat Misi Pemeliharaan Perdamaian (PMPP) TNI, Mayjen TNI Victor Simatupang, mengungkapkan bahwa secara umum, kondisi personel TNI yang sedang bertugas di Beirut dalam keadaan aman.

“Kondisi satgas dalam keadaan Aman. KRI Hasanuddin yang tergabung dalam MTF (Maritime Task Force) UNIFIL sedang sandar di Mersin Turki. Hanya kemungkinan untuk kerugian, dua unit kendaraan operasional yang sedang diparkirkan di Pelabuhan Beirut,” ungkapnya kepada wartawan, Jakarta, Kamis (6/8/2020).

Untuk kendaraan operasional yang terkena dampak tersebut, menurut Victor, berjenis kendaraan minibus dan pickup truck. Keduanya adalah unit kendaraan dari KRI Hasanuddin.

“Toyota Hilux dan Minibus untuk 20 orang penumpang,” ujar Jenderal Bintang Dua itu kepada MONITOR.CO.

Victor mengatakan, Anggota TNI Satgas Hospital Level 2 saat ini telah berangkat dari Naquora untuk membantu penanganan akibat ledakan tersebut.

“Keterlibatan kita dari UNIFIL Hospital satu Ambulance dari Hospital Lv. 1+ Dpp Kapten Ckm dr. Doni Saputera beserta satu anggota Serka Syehta dan satu Supir Ambulance India CSGT Musthaq Bhat jam sekarang meluncur ke Beirut untuk membantu evakuasi korban ledakan atas perintah UNIFIL FC,” katanya.

Recent Posts

Anggaran Haji 2026 Tembus Rp18,2 Triliun, Kemenhaj Fokus Layanan Jemaah

MONITOR, Jakarta - Kementerian Haji dan Umrah Republik Indonesia menegaskan pentingnya pengelolaan anggaran operasional haji…

3 jam yang lalu

Menteri Maman Dorong Pemulihan Terpadu Bangkitkan UMKM Terdampak Bencana di Sumatera

MONITOR, Jakarta - Menteri Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) Maman Abdurrahman mendorong dan mengusulkan…

4 jam yang lalu

Kemenperin Konsisten Bangun Ekosistem Chip Design Nasional Sejak 2023

MONITOR, Jakarta - Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menegaskan komitmennya dalam mengakselerasi penguatan industri nasional berbasis teknologi…

6 jam yang lalu

Kemenag Harap Pimpinan Ormawa Perkuat Kepemimpinan dan Idealisme

MONITOR, Malang - Pimpinan Organisasi Kemahasiswaan (Ormawa) harus terus mengembangkan kapasitas kepemimpinan (leadership) dan idelisme.…

9 jam yang lalu

Kasus Keracunan MBG Kembali Muncul, DPR Desak Sanksi Tegas

MONITOR, Jakarta - Kasus keracunan pada program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali marak terjadi. Satu…

9 jam yang lalu

Percepat Pemulihan Bencana, KKP Kirim 1.142 Taruna ke Sumatra

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menerjunkan 1.142 taruna ke Provinsi Aceh dan…

10 jam yang lalu