BERITA

Warga Depok Gelar Sholat Idul Adha Singkat dan Khidmat

MONITOR, Depok – Warga Kota Depok melaksanakan Sholat Idul Adha 1441 H dengan suasana suka cita. Ini adalah kali pertama ibadah hari besar Islam yang diijinkan dilakukan bersama-sama di era New Normal.

Sejak pagi, masyarakat terlihat antusias mendatangi Masjid Baytul Karim di Kompleks perumahan Depok Mulya 1,Beji, Depok, Jumat (30/7/20).

Semua umat yang memasuki komplek masjid diperiksa dengan pengukuran suhu tubuh di lengan, juga diingatkan protokol kesehatan selama sholat dengan menjaga jarak antar makmum.

“Insyaallah sholat Iedul Adha kali ini akan lebih khusu’ dengan mendoakan agar pandemi Covid-19 ini, cepat berlalu. Khutbah juga tidak lama, agar tidak terlalu lama waktu berjamaah berkumpul,” kata Masfar, salah satu pengurus masjid.

Sholat berlangsung khidmat, dengan pembacaan surat surat Al-Qur’an yang pendek. Khutbah yang disampaikan KH Ahmed berlangsung tak lebih dari lima menit, namun dengan mengingatkan pesan dari perjuangan Nabi Ibrahim AS agar semua muslim iklhas menjalani cobaan hidup.

Doa penutup juga berjalan singkat dan disudahi dengan meminta jamaah segera pulang, tidak perlu berjabat tangan dan sentuhan fisik.

Recent Posts

Kemenag Luncurkan Asta Protas di HAB ke-80 untuk Indonesia Damai

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Tahun…

4 jam yang lalu

John Herdman Latih Timnas, Ketua Komisi X DPR Ingatkan Jangan Instan!

MONITOR, Jakarta - Ketua Komisi X DPR RI Hetifah Sjaifudian memandang penunjukan John Herdman sebagai…

10 jam yang lalu

Temui Mendiktisaintek, UMMI Bogor Perkuat Kolaborasi Riset dan Inovasi

MONITOR, Jakarta - Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Mendiktisaintek) RI, Prof. Brian Yuliarto, menerima…

13 jam yang lalu

Kemenag Aceh Besar Salurkan Bantuan dan Trauma Healing di MIN 4 Pidie Jaya

MONITOR, Jakarta - Tim Dharma Wanita Persatuan (DWP) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Aceh Besar melaksanakan…

15 jam yang lalu

Rayakan HAB ke-80 Secara Sederhana, Kemenag Fokuskan Dana untuk Korban Bencana

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama Republik Indonesia menggelar Tasyakuran Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Tahun…

16 jam yang lalu

Pakar: KUHP dan KUHAP Baru Bukti Kedaulatan Hukum Nasional Indonesia

MONITOR, Jakarta - Pakar kebijakan publik sekaligus Guru Besar Universitas Trisakti, Trubus Rahardiansah, menilai kehadiran…

17 jam yang lalu