Rabu, 24 April, 2024

Lagi, Satu Pasien Positif Covid-19 di Depok Meninggal Dunia

MONITOR, Depok – Jumlah pasien meninggal akibat terinfeksi virus Corona di Kota Depok pada Sabtu (18/07/2020) ini kembali bertambah. Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok merilis, ada 1 tambahan kasus kematian dan 24 kasus baru terkonfirmasi positif.

Dengan penambahan kasus tersebut, membuat korban meninggal positif corona dari sebelumnya 36 orang menjadi 37 orang. Sedangkan jumlah kasus terkonfirmasi positif mencapai 971 orang.

“Jumlah kasus terkonfirmasi positif bertambah 24, menjadi 971 orang. Sedangkan kasus meninggal bertambah 1, menjadi 37 orang,” kata Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kota Depok, Mohammad Idris melalui siaran persnya.

Namun demikian, bersamaan dengan itu jumlah pasien positif yang dinyatakan sembuh juga mengalami peningkatan sebanyak 17 orang, sehingga totalnya menjadi 763 orang.

- Advertisement -

Kemudian, Idris menjelaskan, untuk jumlah Orang Tanpa Gejala (OTG) di Kota Depok berjumlah 2771 orang, 2330 orang dinyatakan selesai pemantauan dan 441 masih dalam pemantauan.

Berikutnya, untuk kategori Pasien Dalam Pengawasan (PDP) berjumlah 1618 orang. Dengan rincian yang sudah selesai pengawasan sebanyak 1439 orang dan 179 orang masih dalam pengawasan.

“Sedangkan, untuk kategori Orang Dalam Pemantauan (ODP) berjumlah 4268 orang, 3864 orang dinyatakan selesai pemantauan dan 404 masih dalam pemantauan,” ujarnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER