Jumat, 26 April, 2024

Sebanyak 2,5 Juta KK Terima Bansos, Ketua DPRD DKI: Semoga Tepat Sasaran

MONITOR, Jakarta – Dalam mengatasi masalah masyarakat terdampak pandemi virus Corona, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggandeng Kementerian Sosial dalam menyediakan bantuan sosial (bansos). Di masa PSBB Transisi ini, bansos yang disalurkan telah mencapai tahap ketiga.

Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi mengatakan, bantuan yang diberikan sudah menyasar sebanyak 2,5 juta KK ddi Jakarta. Penyaluran bansos ini, dikatakan Prasetyo, sudah dilakukan sejak Rabu, 3 Juni 2020 lalu.

“Alhamdulillah, hari ini Pemprov DKI Jakarta yang berkolaborasi dengan Kementerian Sosial RI telah selesai menyalurkan bantuan sosial Tahap 3 kepada warga Jakarta, baik yang berKTP DKI ataupun non DKI kurang mampu dan rentan terdampak Covid-19,” ujar Pras, sapaan akrab Prasetyo Edi, Minggu (14/6).

“Bansos telah didistribusikan dari Rabu 3 Juni untuk 2,5 juta KK,” sambungnya.

- Advertisement -

Politikus PDI Perjuangan ini berharap bansos yang tersalurkan bisa tepat sasaran bagi masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga bantuan sosial tersebut tepat sasaran untuk saudara-saudara kita yang benar membutuhkan,” pungkasnya.

- Advertisement -

BERITA TERKAIT

TERPOPULER