PERISTIWA

Warga Geger, Pejalan Kaki di Cinere Depok Mendadak Meninggal

MONITOR, Depok – Seorang pria paruh baya yang sedang berjalan di Jalan Jati Murni, Pangkalan Jati, Cinere, Kota Depok, ditemukan meninggal secara mendadak, Kamis (11/06) pagi WIB. Kejadian tersebut sontak membuat warga sekitar geger.

Data yang diperoleh, korban bernama Sobari (47), warga Jalan Madrasah, RT.004, RW.006, Pangkalan Jati, Cinere, Depok.

Kapolsek setempat Kompol Bintang Simion Silaen mengatakan, berdasarkan informasi saksi, korban sebelumnya berjalan sempoyongan. Kemudian terjatuh dan tidak sadarkan diri.

“Setelah itu saksi melaporkan ke warga sekitar yang kemudian diteruskan ke anggota piket (Polsek). Kemudian petugas langsung meluncur ke TKP,” kata Bintang, Kamis (11/06) siang WIB.

Bintang menjelaskan, berdasarkan hasil pemeriksaan tim inafis Polres Metro Depok, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan. Dugaan kuat ia meninggal lantaran sakit.

“Tidak ada luka atau hal yang mencurigakan dan jenasah kini sudah dibawa ke RS Fatmawati oleh pihak keluarga,” ujarnya.

Selain itu, lanjut Bintang, berdasarkan pengakuan keluarga, almarhum mengidap penyakit jantung. Untuk itu keluarga meminta untuk tidak di otopsi.

“Kini jasad korban sudah diurus pihak keluarga dan rencana akan segera dimakamkan ke TPU sekitar rumah Pangkalan Jati,” pungkasnya.

Recent Posts

Pertamina Hulu Energi Optimalkan Kapabilitas Perusahaan

MONITOR, Jakarta – PT Pertamina Hulu Energi (PHE) sebagai Subholding Upstream Pertamina terus membuktikan kinerja cemerlang…

59 menit yang lalu

KKP Tangkap 3 Kapal Asing di Laut Natuna dan Selat Malaka

MONITOR, Jakarta - Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) berhasil menangkap tiga unit kapal pencuri ikan…

1 jam yang lalu

Kemenag Uji Publik Data Tenaga Non ASN untuk Seleksi CASN, Ini Tautannya

MONITOR, Jakarta - Kementerian Agama menggelar uji publik hasil pemutakhiran data Tenaga Non Aparatur Sipil…

2 jam yang lalu

Sekjen DPD RI Melepas 96 ASN P3K Diklat Latsar Ke Rindam Jaya

MONITOR, Bogor - Sekretariat Jenderal DPD RI melepas 96 orang Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja…

3 jam yang lalu

Berharap Tragedi Muzdalifah 2023 Tidak Terulang, Komnas Haji Optimis Penyelenggaraan Haji 2024 Lebih Baik

MONITOR, Jakarta - Komisi Nasional Haji (Komnas Haji) berharap Tragedi Muzdalifah yang terjadi pada penyelenggaraan…

3 jam yang lalu

Sri Mulyani Hadiri Peluncuran Peta Jalan Aksesi Indonesia di OECD dalam Ministerial

MONITOR, Jakarta - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati menghadiri pertemuan OECD Ministerial Council Meeting…

4 jam yang lalu